NaikMotor – Sekolah balap milik Valentino Rossi memiliki instruktur anyar, Roberto Locatelli. Tidak sembarangan pelatih baru VR46 Academy mantan juara dunia GP125cc 2000.
Selain itu Locatelli selama ini dikenal juga sebagai komentator teknis untuk Moto2 dan Moto3 di Sky TV Italia. Ia meninggalkan profesi terakhirnya itu demi menjadi pelatih baru VR46 Academy.
Locatelli akan menggantikan pelatih asal Spanyol, Idalio Gavira, yang juga menjadi pelatih Rossi. Loca panggilan akrabnya menyatakan, “VR46 Academy menjadi perhatian saya sejak lama. Saya tentu senang kembali ke trek bersama para pemula dan motor balapnya itu.”
Loca dahulu mengawali karir di kejuaraan dunia balap motor melalui wildcard 1994 untuk kelas GP125cc. 1995, Loca mulai menjalani penuh musim di GP125cc. Kemenangan seri pertama diraih di musim 1999, dan pada 2000 Loca menjadi juara dunia GP125cc. Tak lami Loca naik kelas di 250cc dan mencatat kemenangan seri di 2009, sekaligus mengakhiri kiprah di trek. Selama karir Loca mencatatkan 9 kemenangan seri dan 25 podium. (Afid/nm)