NaikMotor – Sebanyak 11 Tim Superbike dan 8 tim kelas menengah serta ringan melakukan tes pramusim. Tes WorldSBK 2019 Jerez berlangsung 23-24 Januari 2019.
Di tengah cuaca yang masih membeku para tim mempersiapkan diri menghadapi Seri pembuka WorldSBK 2019 akan berlangsung 22-24 Februari 2019 di Phillip Island, Australia. Di hari pertama tes di Circuito de Jerez Angel Nieto itu Pembalap Pata Yamaha, Alex Lowes berada di posisi teratas, dan diikuti kemudian oleh Pembalap Kawasaki, Jonathan Rea, juara WorldSBK 2018.
Pembalap Yamaha lainnya, Michael van der Mark berada di posisi kelima dengan selisih waktu 0,6 detik. Sementara, Marco Melandri yang memperkuat GRT Yamaha setelah hengkang dari Ducati di posisi ke-6.
Pembalap debutan tim HRC yang pertama kali berpartisipasi di Superbike, baru bisa berada di posisi ke-14. (Afid/nm)
Hasil Tes WorldSBK 2019 Jerez, 23 Januari 2019