NaikMotor – Ada pemandangan menarik di final Indoclub Championship 2018 yang berlangsung di Sirkuit Sentul Kecil beberapa waktu lalu. Tampak di tengah gegap gempita balapan, ajang ini juga jadi arena wisata keluarga.
Tapi tentu saja bukan wisata keluarga seperti ke kebon binatang atau sebagainya. Di final Indoclub Championship 2018 banyak keluarga yang membawa anak kecil dan makan bersama menggelar tikar di rumput depan paddock.
Fenomena pemandangan seperti ini pun jamak ditemui di Indoclub. Bahkan terlihat Reynaldi Pradana alias Rere makan sambil lesehan di bawah rumput bersama saudara-saudaranya. Tentu ini jadi pemandangan yang menarik, karena jarang-jarang balapan jadi tontonan keluarga.
“Asyik dan seru deh Indoclub, bisa balapan sambil kumpul keluarga, jadi kayak piknik gitu.” tutur Rere panggilan akrabnya.
Pembalap Nasional ini juga berharap agar penyelenggaraan Indoclub Championship di musim 2019 dapat terus belangsung konsisten seperti tahun ini. “Semua sudah oke dan top, namun penitia harus lebih tegas terhadap peserta yang melakukan jump start.” ungkapnya.
Gelaran Indoclub banyak dilirik bukan hanya penonton dan pembalap profesional tapi juga para sponsor. Dengan segala kemeriahan yang tersaji, balapan ini jadi media tepat untuk ajang promosi.
Salah satunya yang setia hadir adalah pelumas Evalube yang melihat Indoclub sebagai corong untuk memperkenalkan produk-produk pelumasnya ke khalayak ramai, jadi bukan sekadar jualan produk saja.
Cat semprot khusus motor produksi PT Difan Prima Paint, Diton, pun ikut memeriahkan seri pamungkas tersebut dengan menggelar games mengecat. Uniknya lomba seru-seruan itu harus digelar saat gerimis.
Ada juga Kawahara yang menggelar lomba foto instagram. Brisk dengan kegiatan lomba memasukan Busi ke dalam botol. JVT menyajikan dyno test secara gratis dan AHRS yang mengajak para pengunjung untuk lomba kecepatan memakai baju balap .
Menariknya para peserta yang ikut lomba adalah semua yang datang di balapan ini. Mulai dari penonton, pembalap, tim mekanik dan semua stakeholder yang terlibat. Berbagai kegiatan interaktif inilah yang makin membuat Indoclub Championship menjadi besar.
“Saat pertama kali kita menggelar Indoclub Championship ini kita ingin ini menjadi pesta para pelaku balap dan keluarganya. Balapan yang murah hadiahnya segunung kini telah menjadi fenomena wisata keluarga di setiap penyelanggaraan Indoclub Championship,” kata Deni Wajonk, penggagas Indoclub.(Agl/nm)