Kiat di Balik Kesuksesan Ohlins Indonesia Menjadi Pasar Nomor Satu di Asia

0
Kesuksesan Ohlins Indonesia
Ohlins Indonesia tampil di ajang IMOS 2018 membawa varian produk terkini untuk suspensi. Foto: Bayu

NaikMotor – Sejak 2013 resmi ditunjuk memegang distribusi resmi brand suspensi premium asal Swedia, Ohlins, PT Sena Autopart Indonesia terus memperlihatkan perkembangan signifikan. Kesuksesan Ohlins Indonesia memasarkan produk sampai menjadi negara penjualn nomor satu di Asia, diungkap Eddy Saputra, bosnya di sela-sela gelaran IMOS 2018.

Tangan dingin Eddy Saputra yang mantan pembalap, manajer dan owner tim balap   dalam memegang merek suspensi yang ngetop di balapan MotoGP dan motor-motor pabrikan edisi khusus tersebut terbukti dari penjualannya.

Ohlins Center yang bermarkas di Jalan Cikini Raya No.70 Menteng Jakarta Pusat terus memperlihatkan performa dalam memasarkan produknya untuk konsumen. Dengan line-up suspensi untuk semua produk motor harian dari brand yang beredar di Indonesia didukung oleh jaringan diler serta kemampuan teknisinya, Ohlins Indonesia tahun lalu berhasil menjual hingga 4.000 pcs shockabsorber seharga Rp 2,6 jutaan untuk tipe skutik, seperti Mio, Beat dan Scoopy.. Mereka juga memberikan garansi produk selama tiga tahun.

“Tahun lalu, total penjualan suspensi kita mencapai 7.000 pcs. Saat ini pasar terbesar kita masih untuk tipe skuter seperti NMax, XMax, Vario dan Vespa. Tahun ini semoga bisa mencapai 12.000 pcs karena sekarang ini Indonesia menjadi pasar nomor satu Ohlins di Asia mengalahkan Jepang yang telah bertahun-tahun. Setelah kita ada Vietnam yang terus berkembang,” ujar Eddy Saputra, bos Ohlins Indonesia. Wow…

Apa kiat kesuksesan Ohlins Indonesia bisa mengilap performa dalam penjualan suspensi yang bisa dikatakan tidak murah tersebut?.”Kita terus berupaya meningkatkan pelayanan mulai dari kemampuan teknisi untuk memberikan edukasi kepada diler atau konsumen bagaimana membuat suspensi itu nyaman dipakai di motor. Settingan suspensi itu berbeda-beda dan semua itu kita memiliki datanya, ” ulas Eddy yang juga penggila touring.

Racing Service juga bagian dari keunggulan yang membuat Ohlins menjadi pilihan para pembalap di berbagai ajang balap motor dunia hingga sekelas Kejurnas.”Kita datang ke sirkuit untuk ikut setup suspensi motor balap sekalian melakukan servis bagi pengguna Ohlins,” tambah Eddy. Tidak kalah penting, kesuksesan Ohlins Indonesia memasarkan produknya, adalah hadirnya jaringan 100-an diler di berbagai kota.

Momentum IMOS 2018 dimanfaatkan oleh Ohlins Indonesia dengan memajang display produk-produknya termasuk tools khusus seperti dyno shock untuk mendapatkan data setup suspensi akurat. Mereka menempati booth M11 di Main Lobby JCC Senayan. (Arif/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here