NaikMotor – PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) meluncurkan New Ninja ZX-6R di IMoS 2018. Motor itu kini hadir dengan tiga pembaharuan mulai dari fitur tampilan, teknologi hingga kelistrikan.
Dari sisi eksterior design baru pada cowling depan merepresentasikan evolusi dari wajah Ninja yang ikonik. Lampu depan sudah LED dan desain buritan yang terinspirasi dari ZX-10R menambah kesan mutakhir.
Desain panel instrument baru memiliki analog tachometer yang diapit oleh warning lamps/lampu peringatan pada satu sisinya. Serta telah ditambahkan tampilan pengukur bahan bakar baru.
New Ninja ZX-6R dilengkapi dengan frame aluminum yang ringan namun rigid. Kaki-kaki dibalut Bridgestone Battlax tipe Hypersport S22 yang membuat grip dijamin lengket baik dalam kondisi jalan basah dan kering.
Mesin mengusung jantung 636 cc inline 4-silinder. Proses pindah gigi kini memiliki fitur Quick Shifter (KQS) yang memungkinkan memindah gigi tanpa menarik kopling sehingga lebih fun dikendarai.
ZX-6R baru ini juga dilengkapi dengan 3 pilihan traksi kontrol. Mode 1 dan 2 yaitu akselerasi maksimum dan mode 3 untuk jalanan licin. New ZX-6R dibanderol Rp 299.4 juta dan mulai tersedia Januari 2019.(Agl/nm)
Spesifikasi:
Engine: Liquid-cooled, 4-stroke In-Line Four, 4st, 4-cyl, DOHC, W/C
Valve system: DOHC, 16 valves
Fuel system: Fuel injection: ø38 mm x 4 with oval sub-throttles
Ignition: Digital
Starting: Electric
Lubrication: Forced lubrication, wet sump
Clutch : Wet multi-disc, manual
Frame: Perimeter, pressed-aluminium
Suspension Front : ø41 mm inverted fork (SFF-BP) with rebound and compression damping and spring preload
adjustability, and top-out springs
Suspension Rear : Bottom-Link Uni Trak, gas-charged shock with piggyback reservoir, compression and rebound
damping and spring preload adjustability
Front Brake: Type : Dual semi-floating ø310 mm (x t5 mm) petal discs
Caliper: Dual radial-mount, monobloc, opposed 4-piston
Rear Brake: Type : Single ø220 mm (x t5 mm) petal disc
Caliper : Single-bore pin-slide, aluminium piston