NaikMotor – Honda Forza 250 dan Super Cub 125 jadi superstar di GIIAS 2018. Dalam lima hari mulai 2-6 Agustus 2018, Forza 250 mengantungi 131 pemesanan sedangkan Super Cub sebanyak 89 unit.
Dengan total 220 unit SPK, dua motor baru berstatus CBU Thailand ini pun menyumbang 57 persen dari seluruh total penjualan Astra Honda Motor (AHM) di GIIAS 2018 dengan jumlah 386 unit.
“Honda Forza dan Honda Super Cub 125 menjadi motor yang paling dicari pengunjung booth Honda. Penjualannya dalam 5 hari ini melebihi ekspektasi kami,” kata GM Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin.
Selain Honda Forza dan Honda Super Cub, Honda PCX juga jadi penyumbang terbesar dengan total penjualan 84 unit. Honda CBR250RR yang baru mengalami penyegaran ikut terjual 24 unit.
Booth AHM berada di dua tempat, pertama di Hall 10A dan area pre-function Hall 10 ICE BSD City, Tangerang. Honda motor-motor premium dan barisan Big Bike Honda termasuk Gold Wing dan Africa Twin.
Pengunjung juga dapat merasakan Honda CBR250RR, Honda CRF150L, Honda CMX500 Rebel, Honda PCX150, dan Honda CB500X di area Test Ride di outdoor riding test Honda di Hall 3A ICE BSD.(Rls/nm)