Hasil Lomba Kejurnas Supermoto Sentul ISC, Farhan dan Diva Berjaya

0
Hasil lomba Kejurnas Supermoto Sentul
Farhan Hendro menjuarai kelas Kejurnas Pro 250 di Kejurnas Supermoto ISC 2017 Seri 1 Sentul,Minggu (23/7/2017). Foto: Dok.NMC

NaikMotor – Indonesia Supermoto Championship (ISC) 2017 Seri 1 berlangsung dalam kondisi tidak menentu, Minggu (23/7/2017) di Sirkuit Sentul Karting. Race 1 cuaca kering sementara Race 2 diguyur hujan deras. Hasil lomba Kejurnas Supermoto Sentul ISC antar dua crosser berbagi gelar, Diva Ismayana di kelas SM Open Pro 450, sementara Farhan Hendro di kelas SM Pro 250.

Pada Race 1 lintasan tanah tidak dipakai karena pada Sabtu malam hujan deras. Trek off road yang baru jadi sehari sebelumnya itu pun jadi terlalu licin jika digunakan. Trek tanah baru dibuka di Race 2 namun hanya sebentar dan kembali ditutup. Jadi tidak semua kelas merasakan trek tanah.

Persaingan di ISC 2017 cukup menarik meski kurang ‘greget’ karena dari 4 kelas Kejurnas kebanyakan diisi para pembalap motocross atau crosser. Penampilan mereka sesungguhnya sangat menghibur, namun kurang seru pertarungannya karena para pembalap road race nasional yang rencananya ikut justru absen.

Nama-nama seperti Gerry Salim, Imanuel Pratna dan Galang Hendra Pratama yang awalnya dikabarkan bakal memeriahkan ISC 2017 absen karena tidak dibolehkan ikut oleh tim mereka. Jaga-jaga kalau terjadi apa-apa karena jadwal kejuaraan Asia, ARRC dan ATC sudah dekat.

“Para pembalap road race kebanyakan pembalap pabrikan. Mereka pasti mau ikut, tapi mungkin sulit dari tim. Apalagi sudah dekat kejuaraan Asia. Strategi dari kita tahun depan atau untuk seri selanjutnya kita rilis jadwal balap dari sekarang supaya mereka bisa luangkan waktu ikut ISC,” kata Endyatmo, Ketua Penyelenggara ISC 2017 dari EWS 702 Sport.

Kelas paling ramai dikuti kelas komunitas yang kebanyakan datang dari Supermoto Indonesia (SMI) yang memang sudah menunggu ISC 2017 digelar. SMI Capther Bandung yang punya divisi balap sendiri bahkan turun di 6 kelas dengan 11 pembalap dari 8 kelas yang dilombakan.

Hasil lomba Kejurnas Supermoto Sentul, di kelas SM 250 Pro dikuasai oleh Farhan Hendro, sementara Diva Ismayanan mendominasi di kelas SM Open Pro. (Agl/NM)

Hasil Lomba Kejurnas Supermoto Sentul ISC 2017 Seri 1, Minggu (23/7/2017)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here