Hasil CEV Moto2 Catalunya: Dimas Podium Race Pertama, Kelima di Race 2

0
Hasil CEV Moto2 Catalunya
Dimas Ekky Pratama naik podium di race pertama FIM CEV Moto2 Catalunya, Minggu (18/6/2017)> Foto: AHRT

NaikMotor – Pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT), Dimas Ekky Pratama membuktikan janjinya untuk naik podium di FIM CEV Moto2 Catalunya, Minggu (18/6/2017). Dimas membanggakan Indonesia dengan naik podium ketiga, sementara di race kedua tercecer ke posisi kelima hasil CEV Moto2 Catalunya.

Start dari posisi ketiga Dimas sempat tercecer hingga posisi ketujuh di lap-lap awal. Lewat perjuangan tak kenal lelah, Dimas baru bisa overtake dan meraih podium ketiga hanya 2 lap sebelum finis. leluasa untuk m pembalap tuan rumah, Ricky Cardus berhasil menjadi jawara disusul Eric Granado di urutan kedua.

Ini merupakan prestasi terbaik Dimas di balapan CEV Moto2 yang dilakoninya selama ini. Kepercayaan diri yang kuat serta fokus menjadi bagian dari kunci keberhasilan Dimas naik podium perdananya.

Sayang, di race kedua, Dimas Ekky harus turun dua tingkat ke posisi kelima setelah bertarung selama empat lap awal di posisi runner-up. Masuk lap kelima, Dimas disusul dua pembalap hingga harus turun ke peringkat keempat.

Lagi-lagi Dimas melakukan kesalahan di lap kedelapan hingga kemudian turun ke urutan tujuh. Kegigihannya bertarung membuat Dimas berhasil melewati dua pembelap sekaligus, Eric Granado dan Federico Fuligni di lap terakhir hingga membuatnya masuk finis di urutan kelima hasil CEV Moto2 Catalunya. Pembalap Ricky Cardus berhasil mencetak double winner dengan menjuarai race kedua. (Arif/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here