NaikMotor – Pembalap World Superbike dari Tim Ten Kate Racing-run Red Bull Honda, Nicky Hayden meninggal dunia akibat cedera berat di kepalanya setelah mengalami kecelakaan saat bersepeda minggu lalu.
Rabu lalu, Juara MotoGP 2006 itu ditabrak sebuah mobil saat berlatih dengan sepeda. Laporan menyebutkan bagian kepalanya terluka akibat tertabrak itu, dan ia sempat dirawat di sebuah rumah sakit di Italia. Tim Ten Kate Racing-run Red Bull Honda dalam pernyataan resminya menyebutkan, “Hayden meninggal dunia pada Senin Malam, 22 Mei 2017, pukul 19:09, di rumah sakit Maurizio Bufalini Hospital di Cesena, Italia dalam usia 35 tahun.”
Hayden menjadi pahlawan Amerika Serikat ketika memenangkan MotoGP 2006. Atas prestasinya itu, Hayden pernah difilmkan untuk layar lebar yang berjudul The Doctor, the Tornado and the Tornado Kid oleh sutradara Mark Neale.
Dalam musim tahun lalu di World Superbike, Hayden meraih posisi kelima. Sementara di awal karirnya, Hayden menjuarai AMA Supersport dan Superbile, dan juga pernah sukses di balapan flat track AMA.
Sementara di MotoGP, Hayden berkarir antara 2003 hingga 2008 di tim Honda. Kemudian pindah ke tim Ducati pada 2009 hingga 2013. Pada 2014, Nicky Hayden kembali ke Honda tetapi untuk tim satelit Aspar. Terakhir, pada 2016 ia pindah dari balapan MotoGP ke World Superbike, namun masih dalam tim pabrikan Honda.
Hayden meninggal dunia di rumah sakit saat didampingi tunangan, ibu, dan kedua saudara lelaki serta dua saudara perempuannya. Selamat jalan Nicky Hayden. (Afid/nm)