NaikMotor – Tim besutan Ahmad Jayadi yakni Daya Honda Jayadi Racing siap mengarungi pentas balap musim 2017 dengan kekuatan baru termasuk formasi pembalapnya. Fokusnya hanya di Honda Dream Cup dan Kejurnas IRS Sport 150.
Kekuatan baru tim yang didukung oleh PT Daya Adicipta Motora selaku main dealer motor Honda di Jawa Barat serta sponsor lainnya antara lain kehadiran Ocvan Irfana dari Banjarbaru Kalimantan Selatan. Ocvan akan diduetkan dengan pembalap lamanya, Oki Ristan untuk menggeber All New Honda CBR 150R.
“ Tahun 2016 menjadi tahun pertama kita bermain sport di Sentul setelah beberapa tahun biasanya bertarung di kejuaraan Motoprix. Musim lalu menjadi tahun pembelajaran kita bagaimana mengorganisasi tim yang baik dari mekanik, kru dan pembalap hingga pengembangan mesin,” ujar Ahmad Jayadi dalam keterangan tertulisnya.
Soal direkrutnya Ocvan, Jayadi beralasan bahwa ia memiliki track record yang baik main di sportbike khususnya di Sentul karena belakangan rajin mengikuti Kejurnas IRS kelas Sport 150. “ Tahun ini kita fokus di balapan sport karena merupakan ‘Real Racing’ yakni di Honda Dream Cup dan Kejurnas IRS. Oki kembali kita pertahankan karena pengalamannya dan sudah mengenal karakternya bersama tim. Sementara muka baru tahun ini yakni Ocvan Irfana yang diharapkan akan bisa memberikan input setting dengan cepat dan tepat karena sudah tiga tahun belakangan bermain di kelas sport 150cc di Sentul,” urai Jayadi yang juga pemilik AHASS di bilangan Pondok Gede.
Bukan sekadar Ocvan Irfana, pembalap kelahiran Sumedang (21 tahun) yang direkrut Jayadi, namun mekanik yang mengawalnya tahun lalu juga ikut dipinang. Ocvan juga sebelumnya pernah bermain Indoprix di 2014 kemudian tahun lalu memanaskan persaingan di Kejurnas IRS Sport 150 dan bisa bersaing di barisan depan dengan pembalap pabrikan.
Berbicara soal target, Jayadi mengungkapkan timnya berharap bisa meraih tiga besar di musim balap 2017. “Tahun ini kita fokus dulu di kelas Sport 150 sekaligus melakukan tahapan riset mesin All New Honda CBR150R, baru tahun depan kita masuk ke kelas Sport 250cc. Kita ingin semuanya berjalan berkesinambungan melalui proses yang baik,” tutup Jayadi. Sukses Jii! (rls/NM)