Selalu Dihantui Bau Bensin? Periksa Seal Tutup Tangki

0
bau bensin
Jangan lupa untuk mengecek seal tutup tangki bensin motor Anda. Foto: Afid

NaikMotor – Seringkali usai mengisi bensin hingga ‘full tan’k, terkadang ada sedikit luberan serta bau bensin menyengat khususnya pemilik sportbike. Bila ini terjadi terus, Anda layak periksa seal tutup tangki.

Dan saat diperiksa tutup tangki rapat namun permukaan bensin tampak turun padahal hanya baru berjalan sebentar, patut dicurigai ada masalah pada o ring atau seal karet tutup tangki.

Meski tampak tidak terlalu merugikan, tetapi cukup berbahaya sebenarnya, karena uap bensin tadi. Terutama jika pengendara adalah perokok, percikan api dari korek atau bara abu rokok bisa menyulut kebakaran.

karet_tangki_tips_2

Seal karet berbentuk cincin pada tutup tangki fungsi memang sebagai perapat agar bensin tidak merembes keluar dari tutup tangki, akibat guncangan saat berkendara di jalan tak rata. Tetapi umumnya bahan karet ada masa pakainya terutama jika sering terpapar bahan bakar. Masa pakainya sangat tergantung dari komposisi bahan karet, dan volume bensin yang diisikan. Seal karet tutup tangki memang ada yang tahan terhadap bensin seperti yang berbahan PolyUrethane (PU).

Jika mengalami masalah seperti di atas, sebaiknya karet seal tutup tangki diganti. Seal karet bisa didapatkan di toko-toko aksesori, atau di diler dan bengkel sepeda motor. Harganya paling murah sekitar Rp 15 ribuan. Tentu harus dipastikan ketebalan, dan ukuran ringnya, dan pastinya tiap model sepeda motor memiliki ukuran tersendiri. (Afid/nm)

karet_tangki_tips_1

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here