Tangerang (naikmotor)- Royal Enfield (RE) telah resmi menginjakan kakinya di Indonesia melalui PT Distributor Motor Indonesia di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015, 24 Agustus lalu.
Royal Enfield tidak hanya sekadar brand sepeda motor legendaris, namun juga memiliki daya tarik tersendiri melalui event resmi yang menjadi tempat berkumpul para pemiliknya di India.
Di India, para penggemar produk RE yang tergabung dalam komunitas-komunitas akan ber-rendezvous selama dua hari festival tahunan yang dinamakan the Rider Mania. Penyelenggaraan perdananya 2003, untuk mengekspresikan kultur bersepeda motor, seperti turing ke pantai-pantai indah di Goa, dan Himalayan Odyssey yang merupakan penjelajahan ke pegunungan tinggi Himalaya dengan medan yang sulit.
Himalayan Odyssey event tersendiri yang khusus bagi petualang dan pesertanya terdaftar, serta wajib mengikuti ketentuan-ketentuan dari penyelenggara, seperti perlengkapan keselamatan yang wajib dibawa. Dan kondisi motor yang prima tentunya, meski dalam kondisi standar mengingat beratnya medan yang akan dilalui.
Event Rider Mania juga terkadang dihadiri perwakilan rider RE atau enthusiasm dari berbagai belahan dunia. Pada 2015, Rider Mania diselenggarakan di KikarLodge pada pertengahan Juli lalu dan dihadiri sekitar 900 pengendara RE kebanyakan dari India dan Nepal.
Event RE mendunia lainnya adalah One Ride, event tahunan pengguna RE tiap minggu pertama bulan April. Pada waktu itu semua pengendara RE akan keluar rumah dan berkendara dengan RE.
Event dimulai sejak April 2011, dan meski event individual tetapi beberapa negara yang tercatat menyelenggarakan One Ride dan gathering di tempat yang ditentukan berdasarkan kesepakatan. Misalnya Australia, Korea, Jepang, Nepal, Dubai, Luxembourg, Spanyol, Inggris, Argentina, dan Amerika Serikat. (Afid/nm)
[…] Enfield telah mengorganisir Himalayan Odyssey sejak tahun 2003 di antara acara riding nasional dan internasional lainnya dengan tujuan untuk […]