Cara Wahana Honda Big Bike Rangkul Konsumen dengan Layanan Terbaik

0
Wahana HOnda Big Bike
Gathering dan halal bihalal Wahana Honda Big Bike. Foto: Istimewa

NaikMotor – Pengguna motor besar Honda terus tumbuh seiring dengan jumlah komunitas yang bertambah serta beragam aktivitasnya. Nah, gathering sekaligus hala bihalal adalah di antara cara Wahana Honda Big Bike mengakrabkan diri dengan konsumennya pada acara yang berlangsung akhir pekan lalu (8/7/2018) di Peron Sky Cafe, Hotel Yello Manggarai, Jakarta Selatan.

Mengambil momen lebaran, Halal bihalal Wahana Honda Big Bike di bawah naungan Wahana Makmur Sejati, diikuti puluhan anggota berbagai komunitas seperti HOBI (Honda Big Bike Indonesia) dan ROCI (Rebel Owners Community Indonesia).

 “ Kami mengapresiasi kepada konsumen Honda Big Bike yang telah percaya menggunakan produk Honda. Lewat kegiatan ini Wahana ingin lebih mengakrabkan diri antara konsumen Honda BigBike untuk lebih mengenal satu sama lain,” papar Head of Marketing Wahana, Ario dalam sambutannya. Ditambahkannya, lewat kegiatan ini juga diharapkan dapat terjalin komunikasi yang lebih baik dalam mewujudkan beragam kegiatan positif ke depannya.

Dihadiri puluhan konsumen Honda BigBike dari beragam tipe motor Honda BigBike seperti konsumen Honda CMX500Rebel, Honda CB500X, Honda CBR1000RR SP, dan tipe lainnya.  .

Para motoris disuguhkan dengan pengetahuan seputar update produk dari pihak Wahana Honda Big Bike, paket servis termasuk layanan purna jualnya.seperti VIP Card, Home Service, Pickup Service, Lounge Big Bike, Short Touring, Gtahering dan Long Touring.

Dipenghujung acara, Wahana adakan undian kepada peserta yang hadir untuk mendapatkan beragam hadiah menarik. Selain voucher dan perlengakapan berkendara, pada kesempatan ini disediakan satu grandprize undian untuk satu buah helm dari Bell Helmet Indonesia. Beruntung, konsumen pertama Honda CBR1000RR SP2 di Indonesia, Fadhil dapatkan helm tersebut namun akhirnya helm dilelang kepada peserta yang hadir.

“ Beragam program dan kegiatan akan kami terus adakan kepada seluruh konsumen Wahana Honda BigBike. Kami ingin, seluruh konsumen kami tidak hanya sekadar membeli produk namun banyak kegiatan menarik dan positif yang dapat dilakukan oleh seluruh konsumen Honda BigBike,” jelas Ario. (rls/Arif/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here