Indonesia Sapu Bersih Podium AP250 ARRC Suzuka, Rheza Danica Double Winner

0
Indonesia Sapur Bersih Podium

NaikMotor – Pembalap Indonesia sapu bersih podium race 2 AP250 ARRC Suzuka, Jepang, Minggu (3/6/2018). Rheza Danica tampil luar biasa dan meraih podium pertama, disusul Mario SA dan AM Fadly di podium dua dan tiga.

Jalannya race 2 di ARRC 2018 putaran ketiga ini hampir sama dengan race 1. Sejak awal start Rheza langsung lepas dari rombongan. Di dua lap awal pembalap asal Jogya itu bahkan sudah membuat gap dengan pembalap kedua nyaris 4 detik.

Indonesia Sapu Bersih Podium

Determinasi Rheza terus berlanjut di lap-lap selanjutnya. Di lap ke-7 ia bahkan meninggalkan ‘Super Mario’ yang saat itu berjuang di tempat kedua dengan gap 7,8 detik, hingga akhirnya ia berhasil finis pertama dengan jarak 8,6 detik.

“Terima kasih kepada Tuhan, keluarga, tim dan sponsor, hari ini adalah balapan yang sangat baik buat saya setelah kemarin juga menang, terima kasih kepada mekanik yang sudah menyiapkan motor yang sangat baik hari ini,” kata Rheza usai balapan.

Indonesia Sapu Bersih Podium

Lepasnya Rheza dari awal justru membuat rombongan kedua bersaing sengit. Di awal lap sebetulnya Rey Ratukore yang kembali turun di ARRC mulai seri 3 bersama tim asal Malaysia yaitu Onexox TKKR Racing Team sempat melaju di depan namun kemudia mundur.

Persaingan di rombongan kedua pun diramaikan oleh AM Fadly, Awhin Sanjaya, dan para pembalap Thailand. Mario yang finis kedua baru bisa menyodok ke depan di tiga lap akhir dari posisi tengah karena ada beberapa pembalap terjatuh.

“Terimakasih untuk semuanya, Tuhan keluarga dan tim saya. Menurut saya hari ini lebih sulit dibandingkan kemarin. Di dua lap akhir saya masih di posisi 5, tapi kemudian di akhir saya bisa berada di depan,” kata Mario SA.

Indonesia Sapu Bersih Podium

Selain Rheza dan Maro, Indonesia sapu bersih podium AP250 ARRC Suzuka ditambah podium ketiga milik AM Fadly. Pembalap Kawasaki Manual Tech ini sukses melepaskan diri dari tekanan pembalap Malaysia, Ahmad Afif.

“Race 2 ini sangat sulit tapi saya mencoba untuk terus menekan sampai batas yang saya mampu. Beruntung sayang bisa meraih podium. Saya mengucapkan terima kasih untuk tim, keluarga dan Allah, saya sangat senang dengan hasil ini,” katanya.(Agl/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here