Jakarta (naikmotor) – Honda Doeloe Club terbentuk dari kumpul-kumpul pemiilik motor Honda lawas seperti C70, C90, H90SZ, CB100, CB125 dan lainnya di bawah tahun 1980-an di kawasan Pasar Mede Fatmawati tahun 2001 silam.
HDC resmi diproklamirkan 17 Agustus 2001 untuk mewadahi para pemilik motor Honda klasik yang memiliki hobi dan kesamaan visi dalam melestarikan keberadaan motor-motornya serta membutuhkan sarana informasi.
Dalam perkembangannya, HDC terus mendapat sambutan dari para penunggang motor Honda lawas serta memutuskan pindah basecamp ke daerah Bulungan Blok M. “ Dari Pasar Mede kita sempat pindah kongkow ke Jalan Haji Nawi namun makin banyak yang ingin bergabung kita membutuhkan tempat strategis hingga akhirnya pindah ke Blok M di depan Warung Apresiasi setip malam Minggu,” jelas Prasetyo, Humas HDC yang juga tergabung dalam Classic Jabodetabek.
Syarat untuk masuk HDC, menurut Tyo selain memiliki surat kendaraan lengkap juga bukan motor curian. “Kini HDC memiliki dua chapter yakni Bintaro dan Bengkulu. Kegiatan kita selain touring, juga ada bakti sosial serta memiki program sekolah gratis buat anak-anak kurang mampu dengan nama Kampus Jalanan,” sebutnya.
Untuk merayakan 14 tahun berdirinya HDC, 16-17 Agustus 2015 nanti, mereka akan mengadakan acara ulang tahun yang direncanakan digelar di Lapangan Mahakam Depok. “ Diperkirakan klub Honda Classic se-Nusantara akan hadir termasuk Honda Classic bermesin ekstrem juga, “ jelas Tyo. (Arif/nm)