Royal Enfield Himalayan Hadir di IIMS 2018 dengan Harga Rp 93 Juta

0
Royal Enfield Himalayan Hadir di IIMS 2018
Royal Enfield Himalayan akhirnya resmi dihadirkan di IIMS 2018. Foto: Arif

NaikMotor – Akhirnya, model adventure entry level, Royal Enfield Himalayan dihadirkan di IIMS 2018. Hanya akan ada dua pilihan warna, Hitam dan Putih.

Sebagai model adventure Himalayan dirancang untuk para petualang yang ingin menjelajah dunia dengan sepeda motor, tak dibatasi dengan jarak dan medan. Himalayan diklaim Royal Enfield (RE) sebagai sepeda motor petualang sejati hingga batas rute kemana petualang ingin menuju.

Himalayan adalah model breakthrough bagi RE, sebab pabrikan yang kini dikuasai Eicher Group dari India hanya dikenal sebagai pabrikan model klasik. Himalayan menjadi model dual purpose pertama bagi RE.

Himalayan menawarkan ketangguhan dengan sasis yang dirancang oleh Harris Performance Parts. Untuk pertama kalinya pula, model RE dibekali dengan suspensi mono shockabsorber pada bagian belakangnya.

Royal Enfield Himalayan menggunakan mesin LS410, berkapasitas 410 cc silinder tunggal berpendinginan oli, yang menghasilkan 25 daya kuda torsi 32 Nm. Mesin didesain long stroke agar tangguh saat melibas medan tak ramah nantinya. Mesin dipadu dengan transmisi manual 5 percepatan.

Ban depan Himalayan berukuran 21″ dan belakangnya 19″. Sementara kembangan ban berkontur kasar untuk medan offroad, suspensi yang digunakannya pun long travel. Dan dilengkapi dengan fitur yang berguna saat berpetualang seperti altimeter dan kompas. Panel meternya sendiri paduan analog dan digital itu menampilkan spidometer, odometer dan takometer.

Kini Royal Enfield Himalayan dihadirkan di IIMS 2018. Irvino Edwardly, Country Manager Royal Enfield di Indonesia menyatakan, “Himalayan adalah puncak dari sejarah abadi 60 tahun Royal Enfield di rumah spiritualnya – Himalaya. Himalayan, dengan desain ground-up yang dirancang khusus, mudah dibawa kemana-mana yang akan mendefinisikan ulang turing petualangan di India.”

Sementara Ade Sulistioputra, Managing Director PT Distributor Motor Indonesia, dealer resmi Royal Enfield di Indonesia menyatakan, “Sepeda motor ini sangat cocok untuk pengendara yang sudah berpengalaman maupun para pemula, untuk bisa melakukan lebih banyak kegiatan berkendara dengan hanya memiliki satu sepeda motor. Himalayan serba guna.”

Himalayan dipasarkan oleh PT Distributor Motor Indonesia dengan harga Rp 93 juta, tersedia dalam 2 warna pilihan, hitam dan putih.(Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here