Scooter Fun Rally Wisata #4 Kembali Menyusuri Tempat Bersejarah di Jakarta

0
Scooter Fun Rally Wisata
Para peserta Scooter Fun Rally wisata tahun 2016. Foto: Scooter Rally Indonesia

NaikMotor – Scooter Fun Rally Wisata #4 yang digagas Scooter Rally Indonesia akan berlangsung akhir pekan ini, (Minggu, 8/4/2018). Reli akan menyusuri tempat-tempat bersejarah di Jakarta.

Event reli wisata khusus pengguna skuter masih tetap sebagai bagian dari Pasar Jongkok Otomotif (Parjo) 2018 yang berlangsung di Museum Purna Bhakti Pertiwi, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur.

Scooter Fun Rally Wisata #4 pun masih mengusung konsep mengunjungi beberapa tempat bersejarah yang ada di seputaran Jakarta. Seperti penyelenggaraan tahun-tahun sebelumnya, Scooter Rally Indonesia berharap event akan membuat pengguna skuter lebih mengenal dan memahami sejarah bangsa ini. Dengan memadukan edukasi sambil berwisata.

“Kami ingin para Scooterist lebih mengenal Sejarah Bangsa ini, Saat ini banyak anak muda yang tidak mengetahui Tentang Museum yang ada di Jakarta, mereka lebih mengenal Mall atau tempat-tempat hiburan lainnya,” ujar Bagus Eka W, penggagas Scooter Rally Indonesia.

Reli wisata pengguna skuter kali ini akan start dari PARJO, menyusuri jalan menuju Pos Pertama di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Pos Kedua Museum Satria Mandala, Pos Ketiga Museum Sumpah Pemuda dan Finish di PARJO kembali. Dalam reli peserta akan mendapatkan beberapa quiz yang harus diselesaikan.

Meski jumlah peserta setiap penyelenggaraan Fun Rally Wisata skuteris itu selalu lebih dari 100, namun penyelenggara kali ini akan membatasi peserta hanya hingga 100 saja. Untuk itu hadiah bagi peserta akan dibagi dua kategori perorangan dan tim. (Afid/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here