Gaya Hidup Digital di Center Piece of Carni IIMS 2018

0
Center Piece
Center Piece of Carni menjadi pusat kemeriahan IIMS 2018. Foto: istimewa

NaikMotor – Gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 akan berlangsung 19-29 April 2017 di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta. Tema Carnival masih diusung pameran otomotif beserta industri komponen pendukungnya itu, demikian dengan pusat kemeriahannya di Center Piece of Carni.

Jika tahun lalu pengunjung dapat menikmati berbagai bangunan menarik, maka kini Center Piece Of Carni hadir lebih lengkap melalui beragam aktifitas. Tidak hanya bangunan unik yang menjadi menu utama, Center Piece Of Carni dilengkapi oleh IIMS Lounge, Trick Art, IIMS Bar & Café, Barber Shop, Unique Car Garage, IIMS Library, dan IIMS Merchandise.

Pameran yang diikuti 10 APM sepeda motor, 1 main dealer dan 1 Importir umum beserta industri komponen pendukung serta berbagai aktifitas berotomotif itu dijanjikan akan menampilkan Center Pieces of Carni yang lebih menarik.

“Tahun ini Center Piece of Carni tampil lebih atraktif dan mengakomodir gaya hidup digital. Pengunjung dapat menikmati berbagai sajian seperti Trick Art melalui foto 3D. Pengunjung juga dapat melihat beberapa mobil yang ada di Unique Car Garage. Bahkan pengunjung yang ingin menyegarkan penampilan, kami akomodir dengan hadirnya Barber Shop. Atau bagi pengunjung yang ingin mengoleksi official merchandise IIMS 2018, dapat membelinya di booth IIMS Merchandise”, ujar Hendra Noor Saleh, Project Director IIMS.

Salah satu kegiatan yang selalu ditunggu pengunjung adalah IIMS Test Drive & Ride. Area pengujian pada tahun ini dirancang lebih atraktif dan diikuti oleh seluruh produk mobil dan motor yang berpartisipasi dalam IIMS 2018. IIMS Test Drive & Ride semakin lengkap dengan hadirnya Electric Car Festival, yang akan menampilkan mobil listrik milik APM maupun mobil listrik hasil karya mahasiswa Indonesia. Terdapatnya Electric Car Festival merupakan rangkaian dari IIMS Pride Of Indonesia sebagai wujud dukungan IIMS 2018 terhadap target 400.000 mobil listrik di tahun 2025 yang dicanangkan oleh pemerintah.

Konsep IIMS 2018 dengan sponsor utama Bukalapak itu akan menampilkan beberapa konten unggulan, salah satunya IIMS Sunmori yang dilakukan setiap hari Minggu.

Kegiatan Corporate Social Responsibilities (CSR) yaitu cek kesehatan dan donor darah akan kembali diadakan. Dengan nama Buka Transfusi, program ini dapat diikuti oleh siapapun yang hadir di IIMS 2018. Ada pula Lapak Bermain yang menjadi tema untuk IIMS For Children. Lapak Bermain adalah program edukasi bagi anak berusia 6-12 tahun mengenai keselamatan dalam berkendara serta memberikan pengetahuan tentang lalu lintas sejak dini.

Kompetisi untuk memperebutkan gelar Miss Motorshow kembali diadakan. Dengan nama Buka Talenta, peserta kontes Miss Motorshow merupakan brand representative dari seluruh peserta yang mengikuti IIMS 2018.

“Kami meyakini bahwa bukan hanya mobil atau motor baru saja yang ditunggu oleh pengunjung IIMS 2018. Seluruh program kami yang ada di Center Piece Of Carnival, IIMS Wheel Giant, maupun program kolaborasi dengan Bukalapak akan menjadi magnet dari penyelenggaraan tahun ini. Sehingga konsep acara yang mampu menggabungkan seluruh elemen otomotif semakin dikenal dan menjadi ciri khas dari setiap penyelenggaraan IIMS”, tutup Hendra Noor Saleh. (Rls/NM)

LEAVE A REPLY