NaikMotor – Mengambil tema The Right Choice, Tabloid Otomotif mengadakan pemilihan motor dan mobil terbaik dalam ajang Otomotif Award 2018 di Shangri-la Hotel, Jakarta, Rabu (28/3/2018). Berikut daftar motor terbaik Otomotif Award 2018 yang menobatkan All New Honda PCX 150 sebagai Bike of The Year.
Daftar motor terbaik Otomotif Award 2018 berdasarkan metode penilaian meliputi desain, fitur, handling, konsumsi BBM, harga serta faktor kebaruan. Semua motor yang terpilih adalah yang telah diuji redaksi Tabloid Otomotif periode Mei 2017 sampai Maret 2018.
“ Kami mengharapkan dengan apresiasi ini bsia menjadi panduan kepada masyarakat yang berencana membeli sebuah kendaraan melalui mobil dan motor terbaik versi Tabloid Otomotif,” sebut Panji Maulana, Editor in Chief Tabloid Otomotif. Acara ini juga dihadiri oleh Menteri Perindustrian Airlangga Hartanto yang sekaligus mewakili Presiden Joko Widodo, menerima penghargaan sebagai News Maker of The Year.
Untuk daftar motor terbaik Otomotif Award 2018 terdiri dari 31 kategori serta 8 penghargaan Special Award kepada industri, komunitas dan pelaku otomotif di dunia umujm, bisnis dan motorsport.
Bike of The Year 2018 versi Tabloid Otomotif akhirnya dimenangkan oleh All New Honda PCX 150 yang juga meraih Best of Best Skutik, Best of Skutik 150cc. Marketing Director AHM Thomas Wijaya mengungkap apresiasinya atas penghargaan yang diberikan terhadap jajaran sepeda motor Honda, terutama dengan penghargaan tertinggi Bike of the Year yang diraih All New Honda PCX.
“Sejak kami menghadirkan Honda PCX sebagai pionir skutik premium di Indonesia, model ini terus diapresiasi masyarakat karena desainnya yang elegan, beragam fitur dan teknologi canggih yang disematkan, serta performanya yang handal. Mulai awal tahun ini, kami mulai memproduksinya langsung di pabrik AHM sehingga semakin value for money. Terima kasih atas kepercayaan konsumen yang memilih All New Honda PCX dan kami akan berusaha segera memenuhi kebutuhan konsumen yang sudah memesan skutik premium kami ini,” ujar Thomas Wijaya dalam keterangan tertulis. (Arif/nm)
Berikut daftar motor terbaik Otomotif Award 2018
1. Best of Cub 110 -115cc Yamaha Jupiter Z1
2. Best of Cub 125cc Honda Blade 125 FI
3. Best of Hyper Cub All New Suzuki Satria F150
4. Best of The Best Cub All New Suzuki Satria F150
5. Best of Low Skutik 110-125cc Yamaha Mio S
6. Best of High Skutik 100-125cc Honda Vario 125 eSP
7. Best of Retro Skutik 110-125cc All New Honda Scoopy
8. Best of Skutik 150cc All New Honda PCX 150
9. Best of Retro Skutik 150cc Vespa GTS i-get
10. Best of Skutik 250-300cc Yamaha XMax
11. Best of The Best Skutik All New Honda PCX 150
12. Best of Naked Sport 150cc All New Yamaha V-ixion R
13. Best of Sport Fairing 150cc All New Yamaha R15
14. Best of Sport 200cc KTM Duke 200
15. Best of Naked Sport 250cc Yamaha MT-25
16. Best of Naked Sport 300-400cc KTM Duke 390
17. Best of Sport Fairing 250cc New Kawasaki Ninja 250
18. Best of Dual Purpose 250cc Kawasaki Versys X-250
19. Best of Dual Purpose 150cc All New Honda CRF150L
20. Best of Sport Retro Kawasaki W175
21. Best of The Best Sport New Kawasaki Ninja 250
22. Best of Sport Big Bike Yamaha YZF-R1M
23. Best of Naked Big Bike Kawasaki Z1000
24. Best of Adventure Big Bike Honda CRF1000L Africa Twin
25. Best of Big Skutik BMW C650GT
26. Best of Retro Big Bike Kawasaki W800
27. Best of Cruiser Big Bike Ducati XDiavel
28. Best of The Best Big Bike Yamaha YZF-R1M
29. Rookie of The Year New Kawasaki Ninja 250
30. Best Engine Yamaha G3J1E
31. Bike of The Year All New Honda PCX 150
Special Award kategori motor
Lifetime Achievement Michael Iskandar (Om Chia)
News Maker Joko Widodo
Community of The Year Bikers Brotherhood MC Indonesia
PR of The Year PR 2W PT Suzuki Indomobil Sales
Rider of The Year Galang Hendra Pratama