NaikMotor — HUT ke-3 Yamaha R25 Riders Club Indonesia (YARRCI) yang digelar pada Sabtu malam (3/03) di XYZ Distrik, Kedoya, Jakarta Barat berlangsung seru dan semarak.
Selain sebagai ajang silahturahmi para member YARRCI yang datang dari berbagai chapter di Indonesia, perayaan HUT ke-3 yang dikemas dengan berbagai games interaktif dan panggung musik ini juga dimanfaatkan untuk mengarahkan seluruh member untuk terus melakukan kegiatan sosial yang melibatkan masyarakat.
“Kami memperingati HUT-3 ini dengan sederhana. Tujuannya untuk mengingatkan semua member awalnya kita seperti apa hingga bisa seperti ini. Dan yang terpenting, kami menekankan kepada semua chapter untuk terus meningkatkan rasa kesetiakawan Nasional dengan berbagai kegiatan sosial,” tutur Valentino Roring, Ketua umum YARRCI.
Sejak berdiri dan dibentuk pada 14 Februari 2015, YARRCI telah memiliki 23 chapter yang telah tersebar di wilayah Indonesia. Pada tahun ini ada 9 chapter yang akan dibentuk dan kebanyakan berada di wilayah Indonesia timur, seperti, flores, Lombok, Ambon, Poso, Merauke dan lain-lain. “Total ada lebih 1000 member kami di Indonesia,” ujar Pria berpenampilan plontos ini.
Lebih lanjut Roring menjelaskan, setiap chapter yang ada saat ini diharuskan membuat kegiatan positif yang langsung berinteraksi dengan masyarakat minimal 3 bulan sekali. Hal ini dilakukan untuk menanamkan perntingnya kebersamaan dan persaudaraan member YARRCI.
Seperti yang selama ini telah dilakukan YARRCI dalam melakukan berbagai kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat. Contohnya pada bencana Tsunami ke-2 di Aceh, YARRCI memberikan sumbangan berupa uang Rp 19 juta, 5 kodi pakaian bekas dan 1 ton makanan. Dimana biaya semua itu dihimpun dari urunan member dan kas Nasional.
Lalu saat banjir merendam Jakarta pada bulan lalu (Februari), YARRCI melakukan kegiatan sosial di wilyah Jakarta Timur dengan menyumbang pakai bekas 1 kodi, makanan kering 3 mobil bak dan uang Rp 15 juta. “Ini kami lakukan secara spontanitas,” tambahnya.
Momentum HUT ke-3 juga dimanfaatkan YARRCI untuk mewajibkan kepada semua membernya agar selalu berprilaku santun dan menghormati pengguna jalan lain saat berkendara. Pentingnya keselamatan berkendara menjadi fokus yang utama agar member YARRCI bisa menjadi contoh yang baik bagi masyarakat dalam berkendara aman di jalan.
“Member YARRCI tidak boleh ugal-ugalan di jalanan, tapi kalau mau kebut-kebutan kita arahkan di sirkuit. Kita memfasilitasinya di YARRCI Racing Team.” jelas Roring.
Wadah ini dibuat untuk menyalurkan minat,bakat dan hobi membernya yang suka balapan. Selain itu juga untuk memberikan kesempatan bagi membernya untuk mencetak prestasi yang membanggakan.
Eksisitensi YARRCI di ajang balap dimulai pada Yamaha Sunday Race 2015. Sejak saat itu hingga kini membernya seperti Reza Aziz dan Farrel telah memboyong juara 1,2 dan 3 saat mengikuti Yamaha Sunday Race.
“Farrel masih duduk dibangku SMA kelas 2. Berkat prestasinya kini ia mewakili Honda di kejuaraan asia,” tutup Roring. (YA/ NM)