Pendaftaran Shell Advance Asia Talent Cup 2016 Mulai Dibuka 1 Juli

0
Shell-Asia-Talent-Cup-2016
Dorna akan membuka pendaftaran Shell Advance Asia Talent Cup 2016 mulai 1 Juli – 15 Agustus 2015 di kawasan Asia, Australia dan New Zealand

Spanyol (naikmotor) – Registrasi untuk mengikuti Shell Advance Asia Talent Cup 2016 akan dibuka mulai 1 Juli – 15 Agustus 2015. Tahun depan merupakan edisi ketiga kejuaraan yang mencakup peserta dari Asia, Australia dan New Zealand.

Mau mengikuti jejak Andi Gilang atau Gerry Salim? Silakan daftarkan putra, teman atau kerabat Anda yang memiliki bakat di balap motor melalui Shell Advance Asia Talent Cup (SATC). Kejuaraan yang dipentas oleh Dorna, sebagai promotor MotoGP, WSBK, FIM CEV Repsol termasuk co-organizer MotoGP Red Bull Rookies Cup akan menyeleksi talenta-talenta terbaik di kawasan Asia, Australia adan New Zealand tersebut  di Sepang, 20-21 Oktober 2015 mendatang.

Shell Advance Asia Talent Cup adalah kejuaraan yang mencari pembalap-pembalap muda berbakat dari kawasan Asia untuk selanjutnya dibina oleh Hiroshi Aoyama dan Alberto Puig untuk mengikuti seri SATC bersama putaran MotoGP dan WSBK di kawasan Asia.

Dengan memacu Honda NSF250R, mereka akan mendapatkan pengalaman baru di balap motor level dengan kompetisi ketat dan bimbingan istimewa selama 6 seri yang selanjutnya siap diorbitkan ke jenjang balap yang lebih tinggi dalam cakupan Dorna sebagai promotor.

Dua pembalap Indonesia yang kini tengah mengikuti seri Shell Advance Asia Talent Cup 2015 adalah Andi Gilang yang pada seri Qatar lalu berhasil menjadi juara pertama dan berada di urutan 4 klasemen (49 poin), lalu Gerry Salim yang juga berlomba di All Japan Road Race Championship dan kini menghuni posisi ke-7 (39 poin).(Arif/nm) Foto: SATC

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here