Sugo (naikmotor) – Pembalap Astra Honda Racing Team, Gerry Salim, terus memperlihatkan kemajuan selama bertarung di MFJ All Japan Road Race Championship (AJC) 2015. Hari ini,Minggu (28/6/2015) di Sugo International Racing Course, Gerry mampu finish ke-4 dari grid ke-14 di sesi kualifikasi.
Di AJC kelas J-GP3, Gerry tidak sekadar bertarung dengan barisan muda Jepang namun juga bersaing dengan para pembalap senior, Youchi Ui misalnya, yang malang melintang di balap dunia.
Namun, Gerry sekali lagi memiliki talenta tidak pantang menyerah. Sempat crash di sesi QTT hingga menempatkannya di urutan ke-14, di race day, Gerry nyaris menggapai podium dengan menduduki posisi keempat.
Di trek basah, Gerry memperlihatkan skill dan mental tinggi sepanjang 20 lap lomba. Duelnya melawan Youchi Ui yang lebih berpengalaman, ternyata berhasil dimenangkan Gerry yang mendudukannya di posisi 4.
“Step by step, podium more close. Meski lintasan basah, Gerry berjuang maksimal dari urutan 14 ,” sebut Anggono Iriawan, Manajer Motorsport & Safety Riding PT Astra Honda Motor. Hasil ini, menempatkan Gerry di posisi kelima klasemen sementara J-GP3 berbeda satu poin dengan posisi 4.
Sementara Agung Prasetyo yang mendampingi Gerry di Sugo mengatakan, hasil ini sesuai dengan strategi yang direncanakan kemarin di mana menginstruksikan Gerry mendapatkan posisi yang baik di awal lap.” Gerry terlihat hampir jatuh beberapa kali, kita kasih kode buat safe dan bertahan. Dia push lagi di 2 lap terakhir dan akhirnya bisa finish keempat. Alhamdulillah!,” sebut Agung. Selamat Ger! Podium makin dekat! (Arif/nm) Foto: AHM