NaikMotor – Saat tes MotoGP di Jerez pekan lalu, FIM dan Dorna Sport mengumumkan jadwal tes MotoGP 2018, dan juga Moto2 serta Moto3.
Jadwal tes MotoGP 2018 itu menjadi jadwal resmi untuk ketiga kelas Grand Prix. Tes pertama pra musim 2018 akan berlangsung di Sepang Malaysia, Minggu hingga Selasa, 28-30 Januari 2018. Bulan berikutnya, pindah ke Buriram Thailand yang menjadi venue baru bagi MotoGP.
Tes pramusim terakhir akan berlangsung di Losail-Doha, Qatar, sekitar 2 minggu menjelang seri pertama MotoGP 2018 di sirkuit yang sama.
Sedangkan tes selama musim akan berlangsung di Jerez de La Frontera 7 Mei 2018. Lalu di Barcelona, Spanyol, 8 Juni 2018, dan ditutup di Brno, 6 Agustus 2018.
Sementara kelas Moto2 dan Moto3 akan berbeda dengan MotoGP, yakni 2 kali di Valencia pada awal Februari 2018, kemudian di Jerez di awal Maret 2018 sebagai penutup sebelum awal seri MotoGP 2018. Selama musim tes akan berlanjut di Lemans, Mugello dan Aragon.
Sebelum tes resmi dijadwalkan, dalam tes setelah MotoGP 2017 di Jerez, tampak tak semua tim melakukannya. Seperti Movistar Yamaha karena berencana melakukan tes di Sepang, 27 November 2017. (Afid/nm)
Jadwal Tes MotoGP 2018
Pre-Season
28-30 January 2018 Sepang, Malaysia
16-18 February 2018 Buriram, Thailand
1-3 March 2018 Qatar
Season
7 May 2018 Jerez de La Frontera, Spain
18 June 2018 Montmelò Barcelona, Spain
6 August 2018 Brno, Czech Republic
Jadwal Tes Moto2 dan Moto3 2018
Pre-Season
6-8 February 2018 Valencia
12-14 February 2018 Valencia
6-8 March 2018 Jerez
Season
21 May 2018 Le Mans, France
June 4, 2018 Mugello, Italy
September 24, 2018 Aragon, Spain