Januari-Oktober 2017 Penjualan Motor Baru Nyaris 5 Juta Unit, Honda 3,6 Juta Unit

0

NaikMotor – Sepanjang 2017 atau dari Januari-Oktober penjualan motor baru di Indonesia sudah menyentuh angka 4.919.804 unit. Jumlah tersebut turun sedikit dibandingkan periode sama tahun lalu, dimana penjualan Januari-Oktober 2016 sebesar 4.922.598 unit.

Selama 10 bulan 2017 Honda kini memimpin dengan raihan 3.673.452 unit, disusul Yamaha dengan penjualan 1.113.119 unit. Tempat ketiga milik Kawasaki dengan 66.910 unit, kemudian Suzuki dengan 65276 unit dan terakhir TVS dengan 1.047 unit.


New Honda Sonic 150R warna Honda Racing Red

Mengutip data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), tren penjualan pada Oktober meningkat 6.02 persen dari September. Jika pada September penjualan hanya 546.607 unit maka di bulan Oktober 2017 naik 32.915 unit menjadi 579.552 unit.

Penjualan Honda selama Oktober mencapai 436.974 unit, dimana angka itu meningkat 28.858 unit dari September sebanyak 40.8116 unit. Ditempat kedua yakni Yamaha dengan 129.636 unit, meningkat 5.276 unit dari September yang hanya 124.360 unit.

Penjualan Motor baru
Gathering konsumen dan komunitas maxi scooter Yamaha di Palembang, Sumatera Selatan.

Penjualan Kawasaki menurun di Oktober 2017, total geng hijau hanya menjual 6.658 unit. Posisi keempat milik Suzuki yang penjualannya ikut melemah, jika September berhasil menjual 6.823 unit, Oktober hanya mencapai 6.172 unit. Posisi kelima masih TVS dengan 112 unit.

Jika dilihat per kategori, sepanjang tahun, skuter matik masih menyumbang penjualan motor baru paling besar. Selama 10 bulan 2017, skutik terjual sebanyak 4.040.674 unit atau berkontribusi 82.13 persen dari selueuh penjualan motor di Indonesia.

Khusus untuk Honda, BeAT series masih menjadi penyumbang terbesar dengan total penjualan 198.763 unit, disusul Honda Vario series 122.114 unit, Honda Scoopy 63.707 unit, Honda Spacy 403 unit, Honda PCX150 sebanyak 230 unit dan Honda SH150i 18 unit.(Agl/nm)

penjualan motor baru
Kawasaki Ninja 250 model 2018 di Tokyo Motor Show (TMS) 2017 menarik banyak perhatian penggemar Ninja.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here