KL Bike Week 2014 : Berhadiah Trip ke Sturgis Bike Week 2015

0

KL-Bike-Week-2014_LEADjpg

Kuala Lumpur (naikmotor.com) – Untuk keenam kalinya, Red Garage kembali mengadakan Kuala Lumpur Bike Week (KL Bike Week) 19-20 Desember 2014 di area Lanai Matic. Lanai Matic adalah venue di tengah kota Kuala Lumpur yang dibuat Malaysian Tourism untuk mengakomodasi kegiatan yang menunjang pariwisata Malaysia.

Menurut Eddie Iskandar, pimpinan Red Garage, event tahunan ini dilaksanakan dengan dihadiri ribuan bikers dari berbagai negara, seperti Indonesia, Thailand, Singapura, Brunei Darussalam hingga Australia.”Tahun lepas KL Bike Week dihadiri tak kurang dari 40 ribu dan tahun ini bisa lebih ramai lagi bro, ” jelas Eddie.

Apa yang membuat orang tertarik datang ke KL Bike Week? ” Kita eventnya lebih ke komunitas atau klub perkumpulan, custom show dan juga aksesori bikers tidak hanya untuk Harley-Davidson saja, namun juga sportbike dan komunitas custom scene di Malaysia. Tuh ada tenant kita juga datang dari Jepun, ” tunjuk Eddie ke booth ban AllState Tires.

Menurut pemilik nama lengkap Muhd Idi Iskandar Abu Zahar, acara ini juga untuk mengeratkan silaturahim antara klub-klub motosikal di Malaysia dari motor besar hingga motor kecil dengan menghadirkan slogan, Love Ride Not War.

KL Bike Week yang tahun ini didukung oleh Cleveland Cyclewerks Malaysia sebagai official motorcycle partner, juga membuat gebrakan baru untuk membuat bikers atau masyarakat umum lainnya datang, yakni grand prize Trip to Sturgis Bike Week 2015. Jadi, pengunjung tinggal membeli official merchandise KL Bike Week 2014 untuk berhak mendapatkan kupon undian. ” Trip to Sturgis Bike Week ini yang menjadi program andalan kita tahun ini untuk menarik pengunjung lebih banyak,” pungkas Eddie.
(Tdr/nm)

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here