Motor Retro Kawasaki W175 Launching di Kawasaki Bike Week Ancol?

0
Kawasaki W175
Kawasaki meluncurkan microsite bertajuk www.absoluterespect.com sebagai teaser kehadiran Kawasaki W175. Foto: Istimewa/Ilustrasi: Estrella 250 Special Edition 2014

NaikMotor – Kawasaki meluncurkan microsite bertajuk www.absoluterespect.com. Situs tautan ini merupakan teaser launching produk baru yang akan dilakukan 18 November 2017 mendatang. Bila dilihat tanggalnya bertepatan dengan Kawasaki Bike Week 2017 di Ancol.

Dengan membuat microsite Kawasaki Motor Indonesia (KMI) mengajak publik untuk bersama-sama menjadi saksi dari salah satu varian Kawasaki yang diklaim bakal menjadi pionir. Apakah ini wujud Kawasaki W175? sosok motor retro penerus Estrella sebelumnya.

Bagi penggemar ‘Geng Hijau’ yang penasaran dapat mendaftarkan nama dan alamat email melalui microsite www.absoluterespect.com. Pendaftar akan mendapatkan reminder atau pengingat berupa email tepat pada 22 hari kedepan saat launching.

“Kami selalu menjadi pionir, kami yakin sekali lagi akan kembali menjadi inspirasi bagi ATPM lainnya,” kata Michael C. Tanadhi, Deputy Head Sales & Promotion PT KMI yang tutup mulut soal model apa yang bakal meluncur.

Kawasaki W175
Microsite Kawasaki www.absoluterespect.com. Terlihat jelas di sebelah kanan ada lambang ‘W’ dengan background merah.

Spekulasi pun bermunculan, paling anyar atau lebih kepada harapan semua pihak, pabrikan akan membawa Ninja 250 model 2018 yang baru meluncur di Tokyo Motor Show (TMS) 2017. Apalagi perang motor sport seperempat liter di Indonesia punya gengsi tersendiri.

Namun rumor paling santer Kawasaki Indonesia akan memperkenalkan motor retro klasik Kawasaki W175. Motor ini merupakan ligth version dari Estrella 250 yang mengincar penggemar motor baru tampilan klasik dengan budget entry level.

Dugaan tersebut makin kuat karena sebelumnya beberapa vendor sudah mengonfirmasi kemunculan Kawasaki W175 yang rencananya dilakukan akhir tahun. Bahkan jika disimak lebih teliti, ada lambang ‘W’ dengan background merah.(Agl/NM)

Jadi mari kita tunggu tanggal mainnya..

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here