FAKA Scooter 1953, Langka dan Paling Diburu Kolektor

0
FAKA Scooter 1953, Langka dan Paling Diburu Kolektor
FAKA Scooter 1953 menjadi barang unik dan langka yang menarik perhatian pengunjung Indonesia Scooter Festival 2017. Foto: Yusuf Arief

NaikMotor — FAKA Scooter hadir melengkapi deretan scooter langka yang ditampilkan pada Indonesia Scooter Festival (ISF) 2017 yang berlangsung 23-24 September 2017 di Jogja Expo Center.

Bentuknya yang terbilang panjang dengan stang tinggi ala chooper membuat pengunjung terperangah saat melihat Scooter asal Jerman ini. Apalagi bagian mesinnya  menggunakan turbin pesawat dan ini yang membedakan Faka dengan scooter lainnya.

FAKA Scooter 1953, Langka dan Paling Diburu Kolektor
Bagian mesin yang menggunakan turbin pesawat yang membedakan Faka dengan scooter lainnya. Foto: Yusuf Arief

Pada tahun 1953, pabrik Faka di Saizgitter-Bad, Jerman, mengakuisisi Welba Scooter. Faka yang memiliki pengalaman bertahun-tahun di dunia penerbangan, memproduksi scooter dengan desain yang unik.

Terinspirasi dengan bentuk pesawat jet, Faka mampu mengimplementasikan dalam wujud scooter. Yang menarik dari scooter ini adalah suspensi belakang, dimana suspensi ini didesain akan turun ke bawah saat melaju di jalan. Ini yang menjadikan Faka Scooter sangat mudah dikendalikan dan menambah kenyamanan bagi yang mengendarainya.

FAKA Scooter 1953, Langka dan Paling Diburu Kolektor
Ukuran Faka Scooter terbilang cukup panjang. Foto: Yusuf Arief

Faka dipersenjatai mesin mesin 200cc yang mampu meletupkan tenaga 9,5 daya kuda dan kecepatan maksimal mencapai 100 kpj dengan sistem pengereman hidrolik.

Karena diproduksi secara sungguh-sungguh dengan kualitas yang mumpuni membuat harga jual Faka menjadi mahal. Ditambah lagi soal rumitnya perbaikan sistem suspensi belakang dan rem hidrolik yang membuat scooter ini kurang diminati.

FAKA Scooter 1953, Langka dan Paling Diburu Kolektor
Paling diburu para kolektor scooter. Foto: Yusuf Arief

Namun seiring berjalannya waktu, saat ini Faka Scooter menjadi barang yang sangat langka dan paling diburu oleh para kolektor. (YA/ nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here