Ekspansi ke Model Cruiser Listrik, Tacita T-Cruise Hadir di AIMExpo 2017

0
Tacita T-Cruise
Tacita T-Cruise, model cruiser pertama Tacita akan dihadirkan di AIMExpo 2017. Foto: Tacita

NaikMotor – Tacita sejatinya pabrikan dirtbike listrik Italia, tetapi kini Tacita ekspansi ke model cruiser listrik. Model Tacita T-Cruise itu akan dihadirkan di AIMExpo 2017 Columbus, Ohio, Amerika Serikat, 21-24 September 2017.

Tacita T-Cruise itu memang akan coba dipasarkan di Amerika, sehingga hadir perdana di American International Motorcycle Expo 2017. Model ke-6 Tacita berpenggerak listrik itu akan memperluas pasar Tacita selama ini yang masih di Eropa saja, yakni Italia, Jerman, Belanda, Inggirs dan Perancis. Produk dirtbike listriknya selama ini menjadi kompetitor yang tangguh di event-event motocross Eropa.

Uniknya Cruiser pertama Tacita itu akan berbasis model dirtbikenya. Model dirtbike Tacita T-Race selama ini terdiri: Motocross, Enduro, Rally, Motard, dan Diabolika, semua menggunakan motor, baterai, controller dan sasis yang sama. Ditambah satu konsep dirtbike untuk custom Aero E-Racer.

sukses di MotoX listrik, Tacita perkenalkan Aero E-Racer.

Sementara T-Cruise tampaknya akan berbagi motor penggerak, baterai dan controller saja. Sebab, Tacita tampaknya mendesain secara khusus sasis cruiser barunya itu.

Semua model Tacita itu dilengkapi penggerak motor induksi 3 fasa, dan dilengkapi transmisi 5 percepatan manual. Serta dengan dua mode pilihan pengendaraan: Eco dan Sport. Baterai Tacita 27 kWh Li-Po akan mampu untuk menjelajah sejauh 270 km saat terisi penuh.

Tacita pabrikan berbasis di Turin, Italia telah berdiri sejak 2009, dan motor listrik pertamanya untuk pasar diperkenalkan pada 2013. Motor listrik pertamanya sebelum dipasarkan pernah mengikuti reli pada 2012 di Afriquia Merzouga Rally, bagian dari Dakar Series. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here