NaikMotor – Membelah trek basah Dominique Aegerter menang di Moto2 Misano, Italia, Minggu (10/9/2017). Pembalap asal Swiss itu tampil apik, dan melesat sejak pertengahan lomba setelah mengambil alih posisi Franco Morbidelli yang jatuh tergelincir.
“Kondisi perlombaan sangat sulit. Saya tidak pernah menyangka bisa tampil begitu cepat di sini. Tim telah melakukan pekerjaan yang luar biasa. Saya tidak mau jatuh dan ini adalah kemenangan yang manis,” kata pembalap CarXpert Interwetten itu.
Total ada 22 pembalap yang jatuh di Misano kali ini. Finis di belakang Aegerter yakni Thomas Luthi yang terus menguntit sejak pertengahan lomba. Saat sisa 1 3 lap, rombongan depan hanya tersisa mereka berdua yang mempertahankan posisi masing-masing.
“Saya memang punya feeling yang tidak terlalu bagus sejak awal. Tentu saja memenangkan balapan kali ini selalu terngiang di kepala, tapi bagaimanapun saya memilih bermain aman tentunya,” kata Luthi.
Posisi ketiga ditempati Hafizh Syahrin dari Petronas Raceline Malaysia. Syahrin mengejutkan di Misano karena bermain cukup apik. Awalnya di lap awal hingga peterngahan ia berada di rombongan kedua namun ia terus memperbaiki posisinya.
Setelah Morbidelli jatuh, Hafizh Syahrin terus memperbaiki posisinya. Bermain cantk dan menunggu kesempatan yang tepat, pembalap berusia 21 tahun itu kemudian berhasil menekuk Miguel Oliveira dan Takaaki Nakagami.
“Saya tidak tahu harus bicara apa, tapi terima kasih banyak. Saya sangat senang. Saya cuma tidak pernah letih untuk berusaha yang terbaik, dan mencoba memperbaiki diri dari kesalahan yang pernah saya lakukan,” kata Syarin sebelum naik podium.(Agl/NM)
Hasil Moto2 Misano:
1. Dominique Aegerter SWI Kiefer Racing (Suter) 51m 39.709s
2. Thomas Luthi SWI CarXpert Interwetten (Kalex) 51m 41.109s
3. Hafizh Syahrin MAL Petronas Raceline Malaysia (Kalex) 51m 47.584s
4. Francesco Bagnaia ITA SKY Racing Team VR46 (Kalex) 52m 0.932s
5. Brad Binder RSA Red Bull KTM Ajo (KTM) 52m 3.558s
6. Sandro Cortese GER Dynavolt Intact GP (Suter) 52m 21.130s
7. Fabio Quartararo FRA Pons HP40 (Kalex) 52m 22.816s
8. Simone Corsi ITA Speed Up Racing (Speed Up) 52m 36.635s
9. Khairul Idham Pawi MAL IDEMITSU Honda Team Asia (Kalex) 52m 41.204s
10. Jesko Raffin SWI Garage Plus Interwetten (Kalex) 52m 59.901s
11. Takaaki Nakagami JPN IDEMITSU Honda Team Asia (Kalex) 53m 12.157s
12. Alex De Angelis RSM Dynavolt Intact GP (Suter) +1 lap
13. Remy Gardner AUS Tech 3 Racing (Tech 3) +1 lap
14. Tetsuta Nagashima JPN Teluru SAG Team (Kalex) +1 lap
15. Xavi Vierge SPA Tech 3 Racing (Tech 3) +1 lap
16. Federico Fuligni ITA Forward Junior Team (Kalex) +1 lap
Stefano Manzi ITA SKY Racing Team VR46 (Kalex) DNF
Joe Roberts USA AGR Team (Kalex) DNF
Andrea Locatelli ITA Italtrans Racing Team (Kalex) DNF
Iker Lecuona SPA Garage Plus Interwetten (Kalex) DNF
Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Ajo (KTM) DNF
Xavier Simeon BEL Tasca Racing Scuderia Moto2 (Kalex) DNF
Augusto Fernandez SPA Speed Up Racing (Speed Up) DNF
Isaac Viñales SPA BE-A-VIP SAG Team (Kalex) DNF
Jorge Navarro SPA Federal Oil Gresini Moto2 (Kalex) DNF
Edgar Pons SPA Pons HP40 (Kalex) DNF
Franco Morbidelli ITA EG 0,0 Marc VDS (Kalex) DNF
Mattia Pasini ITA Italtrans Racing Team (Kalex) DNF
Lorenzo Baldassarri ITA Forward Racing Team (Kalex) DNF
Tarran Mackenzie GBR Kiefer Racing (Suter) DNF
Luca Marini ITA Forward Racing Team (Kalex) DNF