Brotherhood for Nature Salurkan Bantuan ke Pangalengan

0

Brotherhood-for-Nature-Pangalengan_2

Bandung (naikmotor) – Bikers Brotherhood MC (BBMC) Indonesia melalui Brotherhood for Nature salurkan bantuan ke Pangalengan.

Bencana tanah longsor akibat ledakan pipa gas di Pengalengan meninggalkan duka mendalam bagi warga sekitar. Daerah terparah yang terkena dampak adalah Kampung Cibitung hingga akhirnya warga sekitar diungsikan ke balai desa Margamukti.

Bikers Brotherhood MC (BBMC) Indonesia melalui program Brotherhood for Nature salurkan bantuan ke Pangalengan tahap kedua yang rencananya akan disalurkan hari ini, Senin (11/5).” Bantuan gelombang kedua ini akan didistribusikan untuk memenuhi kebutuhan pengungsi dan relawan selama status tanggap darurat bencana,” ujar koordinator Brotherhood for Nature, Pegi Diar.

Menurut Pegi penyaluran tahap pertama sudah dilakukan Sabtu (9/5) lalu berupa bantuan antara lain susu bayi, diapers bayi, pembalut wanita, selimut dan sarung, obat-obatan, makanan instant, air minum kemasan, seragam sekolah anak SD dan kebutuhan logistik dapur umum. “Bantuan logistik biasanya disalurkan BBMC setiap tiga hari untuk memenuhi kebutuhan pengungsi khususnya anak-anak dan ibu-ibu juga para relawan,” sebutnya. Respect! (Arif/nm)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here