NaikMotor – Salah satu penyokong tim Furukawa Battery Indonesia ke ajang Asia Cross Country Rally (AXCR) 2017 adalah Pikoli Moto Racing Oil. Di balik dukungannya terhadap tim FB Indonesia ke AXCR, Pikoli siap luncurkan oli racing khusus untuk road race.
Menurut Supriyono dari PT Cita Putra Pratama selaku distributor Pikoli di Indonesia mengatakan, bahwa olahraga balap menjadi bagian dari perjalanan Pikoli dalam pemasarannya hingga sekarang.
” Kami terus mendukung para pembalap Indonesia yang berkiprah hingga level internasional baik di motor maupun mobil. Kebetulan Lody Francis Natasha serta Meme Linggau merupakan pembalap di tim offroad kami. Selain mendukung pembalap, Pikoli juga konsisten hadir di balap motor Kejurda hingga Motorprix untuk balap motor selain speed offroad di mobil,” sebut pria yang akrab disapa Pak Haji.
Pikoli, menurut Supriyono adalah oli hasil olahan dalam negeri dengan didukung tenaga ahli dari Amerika dalam proses produksinya. Para tenaga ahli itu datang untuk mentransfer ilmunya kepada karyawan dari Indonesia.
Untuk wilayah pemasaran Pikoli saat ini masih terkonsentrasi di Pulau Jawa khususnya Jawa Barat dan Sumatera. Tak ketinggalan dengan dukungannya di dunia balap, Pikoli juga terus mengembangkan produknya. Selain SNI, Pikoli juga telah mengantongi spesifikasi API, JASO dan NLGI.
“ Kami bisa membuat spesifikasi oli untuk kebutuhan khusus seperti road race yang tengah kita riset. Basic-nya dari Gaenwa X dengan viskositas 5W-40 yang saat ini lumayan laris di. Kita akan luncurkan nanti di Kejurda Jawa Barat sekitar September atau Oktober mendatang. Harganya tidak murahan tapi bisa dijangkau oleh tim balap, di kisaran Rp 150 ribuan,” sebut Pak Haji dalam obrolan di sela-sela peluncuran tim FB Indonesia.
Ditambahkannya Pikoli siap luncurkan oli racing itu untuk motor bebek dan sport yang terus mendapat perhatian mereka.” Kita juga masih mendukung Motorprix sampai balapan matic race dan tentu saja Kejurda di Jawa Barat yang antusiasnya sangat tinggi,” tambahnya.
“ Untuk tim reli Furukawa Battery Indonesia selamat bertanding di AXCR 2017 semoga mendapat hasil maksimal,” jelasnya. (Arif/nm)