Senayan (naikmotor) – Buntut dari kisruhnya penyelenggaraan kejuaraan balap motor di Indonesia, PP IMI ambil alih Kejurnas Balap Motor 2015
Pada pertemuan di sekretariat PP IMI Senayan hari ini (5/5) PP IMI yang diwakili oleh Sekjen, Robert Tamara didampingi Kabid Olahraga Roda Dua, Frans Tanujaya dan Donny Prihandana dari Kepala Biro Wisata dan Sosial, PP IMI secara resmi mengambil alih penyelenggaraan Kejurnas Balap Motor 2015.
Mereka merilis jadwal yang sesuai dengan hasil Rakernas 2014 sehingga tidak bentrok dengan kejuaraan balap motor lainnya. “ Inti dari permasalahan yang terjadi selama ini yakni, IRS tidak didaftarkan sebagai Kejurnas pada Rakernas lalu, kemudian Indospeed, selaku penyelenggara tidak terdaftar sebagai Asosiasi Promotor di PP IMI, “ jelas Robert.
Menurut Robert, berdasarkan pertemuan dengan semua pemangku kepentingan (APM, Promotor dan Komunitas) Balap motor di Sekretariat PP IMI pada 4 Mei kemarin, telah disepakati beberapa ketentuan sebagai berikut:
1. Kejuaraan Nasional Balap Motor untuk kelas IP110, IP125, IP150, Sport 250, Sport 600 bernama Kejuaraan Nasional Balap Motor 2015.
2. Kejuaraan Nasional Balap Motor 2015 dilaksanakan enam seri meliputi Underbone maupun Sport
Kejurnas Balap Motor 2015 akan menggabungkan antara balap motor sport dan kejuaraan Indoprix.” Promotor Indoprix yakni Lightning Production sudah menyatakan tidak mampu menyelenggarakannya tahun ini dan mereka menyerahkan ke PP IMI,” tambah Robert.
Artinya, Kejurnas Balap Motor 2015 sepenuhnya dipegang oleh PP IMI menyangkut sponsor dan juga jadwal yang telah ditentukan pada Rakernas 2014 lalu.
Dalam rilis yang dikeluarkan PP IMI, setelah tiga kali pertemuan, semua tim pabrikan (Yamaha,Honda,Suzuki,Kawasaki) bersepakat untuk mendukung secara penuh Kejurnas Balap Motor 2015, sehingga kejuaraan akan diikuti oleh semua pembalap-pembalap terbaiknya. (Arif/nm)
Jadwal Kejurnas Balap Motor 2015:
1. 9-10 Mei Sentul Sport 250cc – 600cc
2. 8-9 Agustus Sentul IP110cc, IP125cc, IP150cc, 250cc, 600cc
3.22-23 Agustus Sekayu IP110cc,IP125cc,IP150cc
4.19-20 September Sidrap IP110cc, IP125cc, IP150cc
5.10-11 Oktober Sentul IP110cc, IP125cc, IP150cc, Sport 250cc, Sport 600cc
6.21-22 November Binuang IP110cc, IP125cc, IP150cc