Tiga Model Motor Triumph Custom Diler Akan Dirilis Besok

0
Tiga model motor Triumph custom diler
Triumph Bobber Quarter Mile akan dirilis besok sebagai motor custom diler di Jepang. Foto: Triumph

NaikMotor – Tiga model motor Triumph custom diler akan dirilis akhir pekan ini, (15/7/2017) di Jepang. Ketiga model custom hasil garapan diler tersebut yakni Triumph Bobber Old School, Triumph Bobber Quarter Mile dan Triumph Street Scrambler Expedition.

Tiga model motor Triumph custom diler dengan spesifikasi khusus ini akan ditampilkan beserta ‘Inspiration Kit’ yang merupakan komponen opsional untuk disediakan eksklusif di jaringan diler resmi Triumph sesuai dengan motornya, Bobber dan Scrambler.

Triumph Bobber Old School yang ditawarkan sekitar Rp 220 jutaan memiliki tampilan setang tinggi model ape hanger, kemudian fender depan pendek, jok kulit, handgrip coklat, knalpot khusus Vance & Hines, serta beberapa ornamen khusus berupa badge di bagian bodinya.

Paket yang ditawarkan untuk model custom ini terdiri dari dari harga normal motor senilai kurang lebih Rp 180 jutaan serta dikombinasikan dengan harga kit sebesar Rp 43 jutaan termasuk pajak. Namun, bila melakukan pembelian unit kit terpisah akan dikenakan biaya pemasangan.

Sedangkan Triumph Bobber Quarter Mile yang ditawarkan dengan harga yang sama dengan model Old School akan memiliki konten part silencer knapot Vance & Hines dengan aksen hitam, setang model clip-on, fender depan model pendek, jok kulit, handgrip hitam serta badge khusus di beberapa bodinya.

Sementara model Triumph Street Scrambler Expedition ditawarkan dengan harga sedikit lebih mudah yakni sekitar Rp 180 jutaan. Model ini akan memiliki parangkat komponen bodi custom dengan knalpot Vance & Hines stainless steel, dudukan jok berwarna coklat, handgrip hitam, number plate, dresser bar kit. Harga motor standarnya di sana dijual Rp 143 jutaan serta komponen bodi kitnya senilai Rp 38 juta. (Arif/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here