NaikMotor – Setelah dua tahun berjalan dan diselenggarakan di berbagai kota di Indonesia, kontes modifikasi dan kustom sepeda motor, Suryanation Motorland seri ke-3 2017 akhirnya digelar di Jabodetabek, Sabtu (20/5/2017).
Bertempat di Lapangan Udara Skadron 21, Penerbad Pondok Cabe, Tangerang Selatan. Seri kali ini di Pondok Cabe merupakan penantian buat para pecinta custom di wilayah Jabodetabek yang akhirnya bisa ikut hadir.
“Tingginya permintaan agar Suryanation Motorland digelar di Jabodetabek membuat kami memutuskan untuk menyelenggarakan di Tangerang Selatan tahun ini,” ujar Ari Kusumo Wibowo selaku Brand Manager Surya.
Selain karena permintaan yang cukup tinggi, Ari mengatakan keputusan menyelenggarakan Suryanation Motorland di Pondok Cabe karena Jakarta dan sekitarnya masih menjadi barometer custom culture di Tanah Air.
“Harapannya dapat memberikan ruang baru bagi para custom enthusiast di seputar Jabodetabek, termasuk yang lebih luas lagi yakni Banten dan Jawa Barat. Apalagi di Jakarta minim event custom bike contest yang berskala nasional,” imbuhnya.
Tercatat ada 114 motor custom yang ikut serta. Jumlah ini melebihi target awal yang hanya 100 motor. Namun jumlah tersebut sebetulnya menyusut, sebab saat pengambilan formulir berjumlah 200-an motor.
Bimo Endrawan, juri sekaligus punggawa dari Bimo Custom Bike mengatakan, antusiasme builder dan modifikator Jabodetabek sangat besar. Namun secara konsep, unit motor custom yang ditampilkan belum punya ciri khusus.
“Secara keseluruhan bisa dibilang belum ada ciri khas. Tapi bukan itu saja consern-nya, dari 200 formulir yang tersebar cuma balik 114, ternyata banyak yang gak pede ikut karena ada nama-nama besar yang ikut,” tukasnya.
Selain kontes motor kustom, Suryanation Motorland Pondok Cabe juga menampilkan konten baru, yaitu Pinstripe Battle dan Stunt Ride Competition dan freestyler profesional ditambah berbagai jenis apparel custom.(Agl/NM)