Beli Motor Bisa Secara Online di blibli.com Termasuk BMW G310R

0
Beli Motor Bisa Secara Online
Situs belanja online blibli.com menyediakan berbagai program diskin menarik selama IIMS 2017. Foto: istimewa

NaikMotor – Situs belanja online blibli.com telah dua kali berturut-turut menjadi official e-commerce di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017. Situs belanja online itu pun sebenarnya sejak 2012 sudah mulai menjual produk otomotif, bahkan beli motor bisa secara online di blibli.com.

Lay Ridwan Gautama selaku Head of Trade Partnership blibli.com menyatakan, “Transaksi produk otomotif terus meningkat sejak keikutsertaan kami di IIMS 2016. Sementara produk yang ditawarkan di situs pun semakin beraneka macam. Brand besar seperti Honda, Vespa, Cleveland Cyclewerks, Ducati, Suzuki, Kawasaki dan Yamaha, bahkan BMW Motorrad G310R ada di situs kami.”

Lay menambahkan, untuk IIMS 2017 mereka akan membuka penjualan offline di booth, dan secara online juga merchandise IIMS seperti jaket dan t-shirt. “Sementara produk yang sejalan seperti helm kami diskon hingga 60% dan diskon menarik lainnya,” jelasnya.

Beli Motor Bisa Secara Online

Sementara Adhitya Putro, Business Relations Roda Dua blibli.com, menyatakan, “Sekarang masyarakat semakin sadar e-commerce, produk sepeda motor sampai komponen dan aksesorinya bisa dibeli secara online. Dengan kata lain masyarakat beli motor bisa secara online. Keuntungannya, masyarakat yang membutuhkannya tak perlu repot-repot ke diler atau toko, bisa transaksi kapan saja dan di mana saja. Soal layanan kami jamin setara 3S (sales, service, spare part) dealer.”

Hendra Noor Saleh, Direktur Dyandra Promosindo Penyelenggara IIMS 2017, menjelaskan, “E-commerce sudah menjadi kebutuhan dan bahkan masyarakat dimudahkan, seperti para tenant IIMS 2017 saat ini bisa datang dari seluruh Indonesia, mereka membeli space dengan kemudahan secara cicilan 0% dari blibli.com. Buat masyarakat yang ingin berkunjung ke IiMS, bisa membeli tiket di situs secara online.” (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here