Bos Piaggio Ditunjuk Sebagai Vice President ACEM

1
Bos Piaggio Ditunjuk Sebagai Vice President ACEM
Mario Colanino, CEO dan COO Piaggio S.p.A telah ditunjuk untuk menjabat Vice President ACEM sejak Juli 2017. Foto: istimewa

NaikMotor – Michele Colaninno, bos Piaggio ditunjuk sebagai Vice President ACEM (Association des Constructeurs Européens de Motocycles) atau Asosiasi Produsen Sepeda Motor Eropa mulai 1 Juli 2017.

Bos Piaggio Michele Colanino saat ini masih menjabat sebagai Chief Executive Officer dan Chief Operating Officer Immsi S.p.A (perusahaan induk dengan omzet lebih dari 1,3 milliar euro dan pemegang saham terbesar dari Piaggio Group), Direktur Piaggio & C. S.p.A dan Chairman Piaggio Fast Forward.

“Melalui ACEM, kami selalu berupaya untuk memastikan isu mengenai perdagangan bebas, keselamatan berkendara dan lingkungan hidup terus menjadi fokus penting serta menjadi arahan strategis utama yang diikuti oleh institusi-institusi di Eropa,” ujar Michele Colaninno. “Piaggio Group selama bertahun-tahun di seluruh dunia dengan merek dan pusat-pusat produksinya berupaya secara proaktif untuk menciptakan inovasi yang tepat bagi generasi mendatang serta menjadi yang terdepan dalam sektor mobilitas urban, Terdapat berbagai peluang besar di sektor transportasi dan kita harus bekerja sama untuk mengoptimalkannya.”

Bos Piaggio ditunjuk sebagai Vice President ACEM yang berbasis di Brussel dan menjadi wadah seluruh grup perusahaan kendaraan roda dua di dunia saat ini. Penunjukkan Michele Colaninno bertepatan dengan restrukturisasi organisasi, yang telah menunjuk Vice Presidents serta President dan akan efektif bekerja pada 1 Juli 2017. (Afid/nm)

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here