Masalah Mesin Penyebab Wahyu Aji Kendor di Tes UB150 ARRC Johor

0
Tes UB150 ARRC Johor
Wahyu Aji menemui kendala mesin pada tes UB150 ARRC Johor. Foto: Yamaha

NaikMotor – Wahyu Aji Trilaksanan harus menempuh perjalanan terjal dalam persiapan menjelang kompetisi kelas Underbone 150cc (UB150) Asia Road Racing Championship (ARRC) 2017. Pada dua hari tes UB150 ARRC Johor di Sirkuit Johor, Malaysia (15-16/3/2017), Juara Asia UB130 ARRC 2016 itu menemui berbagai kendala, termasuk masalah pada mesin Yamaha MX-King pacuannya.

Di hari pertama, Rabu (15/2/2017), transponder yang dipasang di motor Wahyu tidak terbaca sistem komputer saat menjalani sesi pertama tes. Waktu lap terbaik pembalap asal Banyumas, Jawa Tengah itu di sesi kedua pun belum maksimal, yakni 1 menit 52,681 detik, selisih dua detik lebih dari pembalap paling cepat saat itu.

Masalah pada motor menjadi penyebab utama kesulitan Wahyu untuk mendongkrak waktu putarannya. Karena hambatan tersebut, pengujian setup pada Yamaha MX-King livery Yamaha Racing Indonesia tersebut tidak bisa dilakukan dengan optimal.

“Di sesi kedua (hari Rabu), motor bermasalah stut kopling dan per klep. Mesin pertama yang digunakan hari kedua klepnya putus, dan mesin kedua juga bermasalah jadi belum kelihatan progress motornya,” cerita Wahyu dalam perbincangan dengan NaikMotor.

Kendala di sektor mesin membuat pembalap yang menjadi runner-up Kejurnas Sport 150cc Indospeed Race Series (IRS) 2016 itu belum menemukan feeling terbaik untuk melintas di Sirkuit Johor yang akan menjadi tuan rumah seri pertama ARRC tahun ini.

“Feeling sudah mulai dapat di (sesi) tiga, tapi saat mau mencari best time di sesi keempat motor trouble. (Sirkuit) Johor ini susah-susah gampang tipikal (lintasannya) naik-turun jadi harus dapat feeling dengan mesin juga, harus tahu mesin maunya dibawa seperti apa. Itu bisa menjadi modal strategi saat race,” urai Wahyu.

Di penghujung tes UB150 ARRC Johor, Wahyu membuat rekor waktu putaran terbaik 1 menit 52,681 detik yang menempatkannya kembali di peringkat 12. Di sisi lain, pembalap tim satelit Yamaha Yamalube KYT TJM Racetech Racing Team, Anggi Setiawan bersandar di peringkat 15, 0,382 detik lebih lambat dari Wahyu. (Yudistira/nm)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here