NaikMotor – Sekuteran Racing Team memiliki kekuatan lebih besar untuk berlaga di ajang balap skuter tahun ini, setelah mendapatkan sokongan dari perusahaan perkebunan kelapa sawit, Sandabi. Duet Owie Nurhuda dan Agni Herton diandalkan untuk meraih trophy juara tahun ini bersama Sekuteran Racing Team dengan logo nyentrik.
Di seri pertama Indonesia Scooter Championship 2017, Owie dan Agni Herton berhasil meraih podium di kelas bergengsi, termasuk kategori grand prix yang menerapkan sistem poin. Herton menapaki podium ketiga kelas Vespa Matic 160cc open, sedangkan Owie menjadi runner-up Vespa Matic 220cc open dan 300cc FFA open.
Pencapaian tersebut menjadi sinyal positif buat Sandabi Sekuteran Racing Team yang juga baru memulai riset motor. Dua Vespa Sprint keluaran terbaru sudah cukup kompetitif meskipun masih butuh penyesuaian untuk kedua pembalap.
“Tahun ini InsyaAllah kami akan turun lima seri (full) ISC didukung Sandabi. Kenapa kami pilih Owie dan Herton, karena kami langsung turun di kelas profesional. Kalau dari anggota (Sekuteran) rencananya akan ikut kelas komunitas di seri dua. Untuk jangka panjang bisa saja kami memakai pembalap dari anggota. Agni Herton tahun lalu juara di VBI, semoga menular tahun ini bisa juara di ISC,” terang Manajer Sandabi Sekuteran Racing Team, Ikbal Bayu.
Dua joki yang memiliki jam terbang cukup banyak di ajang balap skuter tersebut bakal bersaing untuk menjadi juara umum. “Saya senang bisa bekerjasama dengan Agni. Kami akan bersaing tapi juga bekerjasama untuk (prestasi) tim,” tegas Owie.
Tim yang bermarkas di Jakarta tersebut juga mendapatkan pasokan oli dari Valvoline. Menurut Owie, meskipun oli yang digunakan bukan pelumas untuk motor balap, performa motor tida merosot. “Motor semakin meningkat performanya dan seperti tim lain, kami akan terus riset motor. Pakai oli Valvoline ini motor enggak cepat panas, jadi speed stabil,” ujarnya.
Salah satu yang unik dari Sandabi Sekuteran Racing Team, yakni logo pohon sawit yang mereka gunakan terlihat seperti gambar daun ganja. “Mirip seperti daun ganja ya?” ujar Ikbal sembari tertawa. “Itu sebenarnya gambar pohon kelapa sawit, sesuai dengan sponsor kami, Sandabi yang bergerak di bisnis kelapa sawit,” jelasnya. (Yudistira/nm)