NaikMotor – Bos Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta mengatakan hal yang mengejutkan, di mana akan ada MotoGP motor listrik. Dan dalam kelas MotoGP dengan motor listrik itu akan dihadapkan melawan tim Moto2.
“Kita akan membuat balapan motor listrik segera, dan akan diberi label seri ekologis, tetapi bukan kejuaraan dunia,” kata Ezpeleta kepada media Spanyol AS, beberapa hari lalu.
“Jadi ada 5 seri balapan sepeda motor listrik itu sebagai supporting class pada MotoGP 2019, dan artinya akan ada tim independen baru di MotoGP, setidaknya ada 4 tim. Dan mereka terdiri dari tim Moto2 terbaik. Sehingga nanti dalam grid ada 18 tim. Untuk mendukung balapan ekologis itu kita akan bekerjasama dengan perusahaan penyedia pengisian listrik ke setiap sirkuit. Untuk sementara setiap race hanya akan ada 10 lap,” beber Ezpeleta.
Pada 2019, Dorna Sport akan menyelenggarakan seri balapan motor listrik itu sebagai pengganti FIM e-Power Championship yang lama tak diselenggarakan.
Dalam kejuaraan lain pun pernah ada balapan khusus motor listrik yang juga sudah punah beberapa tahun lalu yakni TTXGP, sebaga Tourist Trophy khusus motor listrik pada 2009-2013.
Tetapi di Isle of Man TT masih ada kelas khusus sepeda motor listrik yang kini didominasi oleh Team Mugen, demikian juga di balapan lain, seperti Pikes Peak International Hill Climb di Amerika Serikat yang sempat didominasi Victory Empulse TT sebelum pabrikannya dibubarkan.
Sementara itu, sebuah pabrikan yang pernah berjaya di balapan pada 1980-1990 dengan motor listrik dari Italia, Pileri tengah berancang-ancang kembali ke trek. Namun hanya khusus untuk kejuaraan nasional di Italia CIV dan Spanyol CEV. Dan kini pabrikan pimpinan Francesco Pileri itu tengah menyiapkan 50 unit motor listrik untuk kedua kejuaraan itu.
Sepertinya pernyataan Ezpeleta soal pada 2019 ada MotoGP motor listrik bisa terwujud lagi. (Afid/nm)