Livery Baru Sky Racing Team VR46 Milik Rossi di Moto3 dan Moto2

0
Sky Racing Team VR46
Murid Rossi Perkuat Sky Racing Team VR46. Foto: Blogo

NaikMotor – Murid Rossi perkuat Sky Racing Team VR46 yang diresmikan program sportnya di Talent Garden, Milan, Kamis (9/2/2017, mereka tergabung dalam tim Moto3 dan Moto 2 yang sudah terbukti.

Tim di bawah asuhan Valentino Rossi dan dukungan jaringan televisi Sky itu akan diperkuat Andrea Migno dan Nicholas Bulega sebagai pembalap Moto3 serta Francis ‘Pecco’ Bagnaia dan Stefano Manzi di Moto2. Keempat pembalap itu adalah lulusan VR46 Riders Academy pastinya.

Murid Rossi Perkuat Sky Racing Team VR46
Migno dan Bulega, perkuat Sky Racing Team VR46 di Moto2. Foto: Blogo

Pietro Caprara akan bertindak sebagai technical director, Luca Brivio sebagai koordinator tim, dan Pablo Nieto, sebagai manajer tim. Bagnaia sebelumnya berkiprah di Moto3 bersama tim Mahindra Aspar, yang sempat dihadiahinya dengan 2 kemenangan pertama, dan 4 podium.

Bagi tim Moto2 Sky Team Racing VR46 pada seri pertama Qatar, menjadi debut pertama mereka. Sementara bagi tim Moto3 menjadi seri keempat kalinya tim itu berkiprah dalam ajang internasional.

Murid Rossi Perkuat Sky Racing Team VR46
Bagnaia dan Manzi, perkuat Sky Racing Team VR46, di kelas Moto2. Foto: Blogo

Bagi Sky Racing Team VR46 di kelas Moto3 akan menjadi pertaruhan untuk terus menghasilkan posisi terbaik, sebab pada musim lalu Migno berada di posisi ke-4 klasemen, dengan 2 kali juara 3 masing-masing di Assen dan Valencia. Sedangkan bagi Bulega akan menjadi musim kedua di kelas junior itu, tentunya akan menjadi kesempatan untuk menunjukkan potensinya.

Sementara untuk tunggangan mereka, livery akan sedikit berubah. Grafis dominan hitam dan biru dengan logo baru tim bentuk membulat, tentunya ditambah logo sponsor. Dalam operasional tim ini, Rossi akan dibantu banyak oleh karib dekatnya Uccio Salucci.

Francesco Bagnaia yang berusia 20 tahun menyatakan, “Saya merasa cukup tenang dan santai, naik kelas Moto2 merupakan langkah penting bagi saya. Saya akan bertarung di kelas yang sulit, berat, lebih kuat dan cepat. Saya senang bisa kembali di tim Sky VR46, tim yang kuat tentunya Saya akan memberikan yang terbaik. Tahun lalu itu sangat baik bagi saya dan sekarang saya tidak sabar untuk memulai. Kami akan bekerja untuk menjadi orang yang pertama dan saya yakin bahwa dukungan dari pelatih hebat seperti David Munoz, yang piawai soal teknis motor balap, dan tahun lalu ia berjuang untuk gelar dengan Rins. Saya merasa sangat beruntung memiliki dia dalam tim saya . Kita tahu bahwa ada banyak pekerjaan yang harus dilakukan, tapi kami siap. “

Sementara Stefano Manzi, 17 tahun, bertekad untuk lebih baik di kelas menengah itu, “Saya senang bisa balapan di Moto2, sekarang saya benar-benar berpikir kami memiliki motor sesuai fisik saya. Motor Moto3 benar-benar sedikit ‘kecil bagi saya. Kelas Moto2 adalah buku yang sama sekali berbeda, ada beban untuk mengelola balapan dan juga lebih lama. Saya telah banyak berlatih dan saya merasa siap untuk menghadapi tantangan. Tergabung di tim tingkat ini adalah hal yang baik bagi saya dan kesempatan besar bahwa saya ingin menjadi bagian di antara yang terbaik. “

Sedangkan Andrea Migno yang sempat dipuji “Uccio” Salucci menyebutkan, “Sangat menyenangkan untuk menerima pujian seperti itu, berarti kita telah bekerja dengan baik, tapi kredit terutama tim karena saya telah belajar dari mereka. Aku dilatih banyak di trek karena juga membantu dalam persiapan mental, saya merasa siap untuk musim baru. “

Nicholas Bulega, 17 tahun tetapi yang dianggap paling bertalenta “Tahun lalu saya pikir saya merindukan pengalaman ketika berada di posisi 5 besar Tahun ini saya bekerja keras di trek, saya pikir saya membuat satu langkah lagi dalam bidang ini, dan sekarang saya juga tahu trek. Jadi saya berharap untuk berbuat lebih baik. “ (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here