Lowes Asah Lap Time di Bawah 2 Menit Latihan 3 Moto2 Qatar

0

Lowes-FP3-Qatar

Losail (naikmotor) – Sam Lowes kembali menunjukkan kelasnya sebagai pembalap tercepat di dua sesi sebelumnya. Namun bedanya, kali ini ia malah memecahkan rekor lap time tercepatnya sendiri yang ia raih di sesi latihan 1. Di sesi latihan 3 Moto2 Qatar pada Jumat (27/3), Lowes mengamankan lap tercepat 1:59.541.

Meski mampu mencetak lap time di bawah 2 menit, namun pembalap asal Inggris itu, sekarang tak lagi sendiri. Ia ditemani oleh Johann Zarco yang mampu mencetak lap time 1:59.677 dan Esteve Rabat dengan 1:59.993. Beruntung Lowes mampu mengasah lap time lebih baik di sesi ini dan mendulang lap time dengan selisih yang cukup besar dari pembalap yang berada di urutan ketiga sekaligus targetnya musim ini.

Pembalap yang membawa brand produk asal Indonesia yaitu Xavier Simeon bersama tim Federal Oil Gresini Team, kali ini tampil tercepat di urutan 10 besar. Meski akan sulit untuk melakukan penetrasi lebih dalam lagi, namun pembalap asal Belgia itu merasa masih mampu meningkatkan potensi terbaiknya. (Spy/NM) Foto: Dorna MotoGP

Hasil Latihan 3 Moto2 Qatar 2015:

1. Sam Lowes GBR Speed Up Racing (Speed Up) 1:59.541
2. Johann Zarco FRA Ajo Motorsport (Kalex) 1:59.677
3. Tito Rabat SPA EG 0,0 Marc VDS (Kalex) 1:59.993
4. Sandro Cortese GER Dynavolt Intact GP (Kalex) 2:0.315
5. Axel Pons SPA AGR Team (Kalex) 2:0.546
6. Jonas Folger GER AGR Team (Kalex) 2:0.559
7. Franco Morbidelli ITA Italtrans Racing Team (Kalex) 2:0.637
8. Thomas Luthi SWI Derendinger Racing Interwetten (Kalex) 2:0.704
9. Alex Rins SPA Paginas Amarillas HP 40 (Kalex) 2:0.783
10. Xavier Simeon BEL Federal Oil Gresini Moto2 (Kalex) 2:0.961

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here