NaikMotor – MotoGP 2016 diwarnai beragam kisah mulai dari cerita bahagia, kecewa, hingga duka. Rangkaian momen tak terlupakan di MotoGP 2016 turut menyemarakkan bergulirnya kompetisi tahun ini.
Insiden Iannone – Dovizioso
Pada seri kedua balapan musim ini di Sirkuit Termas Rio Hondo, Argentina, duo Ducati menunjukkan seberapa kompetitif mereka untuk bertarung di barisan depan. Andre Dovizioso dan Andrea Iannone terlibat pertarungan sengit dengan Marc Marquez dan Valentino Rossi sampai lap-lap penghujung.
Mengarungi lap terakhir, Marquez konstan memimpin balapan, sedangkan Dovi dan Iannone sudah cukup aman di posisi dua dan tiga. Naas, manuver Iannone di chicane terakhir saat mencoba mengambil alih posisi kedua justru berbuah petaka. Ia tergelincir hingga motornya menabrak motor Dovi.
Pedrosa hantam Dovi di COTA
Nasib kurang mujur lumayan sering menghinggapi Dovi di tahun 2016. Setelah menerima hantaman dari rekan setimnya di Argentina, mantan pembalap Repsol Honda itu kembali tersungkur ke aspal Circuit Of The Americas, Texas setelah ditubruk oleh Dani Pedrosa yang kehilangan kendali menjelang tikungan pertama.
selepas kejadian Pedrosa langsung mendatangi paddock Dovi untuk meminta maaf. Hubungan keduanya pun mereda tanpa ada konflik terlebih dahulu.
Mesin Yamaha M-1 Rossi meleduk di Mugello
Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, Rossi memberikam sesuatu yang spesial pada balapan di Sirkuit Mugello, Italia yang notabene merupakan balapan kandangnya. Tahun ini, pembalap berusia 37 tahun itu mengenakan helm dengan desain khusus bertuliskan “Mugiallo”, gabungan dari kata “Mugello” dan “Giallo” (kuning).
Sayangnya, penampilan istimewa Rossi di kampung halaman tidak dibarengi dengan hasil bagus yang didapatkan dalam balapan. Baru sembilan lap berjalan, Yamaha M-1 tunggangan pemegang tujuh gelar juara dunia MotoGP itu mengalami masalah. Mesin motor meleduk hingga mengeluarkan kepulan asap, sehingga Rossi tidak bisa melanjutkan balapan.
Tragedi kecelakaan Luis Salom di Sirkuit Montmelo, Catalunya
Tidak ada yang menyangka free practice 2 Moto2 Catalunya akan diwarnai peristiwa duka. Saat itu, semua pembalap melakukan lap-lap sebagaiman mestinya, namun di pertengahan sesi, pembalap Tim SAG, Luis Salom meluncur deras ke pinggir lintasan menjelang tikungan 12 Sirkuit Montmelo.
Ia menabrak dinding pembatas hingga tak sadarkan diri. Beberapa jam setelah itu, Salom dinyatakan meninggal dunia.
Selepas insiden fatal tersebut, pihak penyelenggara MotoGP dan race director sepakat untuk mengubah layout tikungan 12 Sirkuit Montmelo, guna mengurangi kecepatan yang ditempuh para pembalap.
Rossi-Marquez berdamai di Catalunya
Tragedi kecelakaan Luis Salom mengundang keprihatinan para pembalap MotoGP. Sebelum balapan, mereka menghaturkan doa untuk mendiang pembalap asal Spanyol itu.
Di antara momen berkesan selepas insiden memilukan tersebut, yakni perdamaian Rossi dan Marquez. Untuk menghormati suasan duka, dua pembalap yang sempat berseteru itu berjabat tangan selepas balapan MotoGP Catalunya.
Kemarahan Lorenzo pada Iannone
Jika Rossi dan Marquez akhirnya berdamai di Catalunya, hal berbeda terjadi pada Jorge Lorenzo dan Iannone yang justru menabuh genderang perseteruan di sana.
Iannone kembali berulah, kali ini ia menghajar bagian belakang motor Lorenzo di tikungan 10 Sirkuit Montmelo. Lorenzo meradang setelah Iannone tidak mau meminta maaf, bahkan berkilah bahwa Lorenzo yang melambat saat insiden terjadi.
Kemenangan Jack Miller dan Cal Crutchlow
Jack Miller dan Cal Crutchlow meraihkemenangan perdana dalam karirnya di MotoGP. Keberhasilan Miller menjadi kampiun di Sirkuit Assen, Belanda merupakan rekor untuk kali pertama pembalap tim satelit mampu memenangkan balapan, sejak terakhir kali dilakukan Toni Elias tahun 2006.
Ducati meraih kemenangan perdana sejak 2010
Ulah Andrea Iannone memang membuat awak tim Ducati sedikit gusar. Tapi, prestasi pembalap berusia 27 tahun itu lumayan setimpal untuk menebus kesalahannya.
Iannone mengukir rekor bersejarah untuk Ducati, yakni kemenangan di MotoGP Austria setelah Tim Merah tidak merasakannya sejak tahun 2010. Keberhasilan The Maniac diikuti rekan setimnya, Dovizioso yang sukses memenangkan MotoGP Malaysia.
Kebangkitan Suzuki setelah kembali ke MotoGP
Kembali memanaskan persaingan di MotoGP tahun 2015 lalu, Suzuki perlahan bangkit dan bisa kompetitif di tahun 2016 ini. Maverick Vinales membawa pabrikan asal Jepang itu berjaya di MotoGP Inggris, lewat kemenangan meyakinkan yang ia dapatkan.
Catatan kemenangan tersebut menjadi yang pertama buat Suzuki setelah Chris Vermeulen melakukannya tahun 2007, dan merupakan kemenangan pertama di lintasan kering sejak tahun 2000.
Rossi dan Lorenzo Jatuh, Marquez juara dunia
Bukan hanya tampil lebih bijaksana sepanjang tahun 2016, Marquez juga diberkahi keberuntungan untuk meraih titel Juara Dunia MotoGP untuk kali ketiga. Merosotnya penampilan para rival memudahkan Baby Alien untuk memimpin klasemen. Puncaknya, ia berhasil menjadi juara dunia setelah Rossi dan Lorenzo sama-sama terjatuh pada MotoGP Jepang. (Yudistira/nm)