Jejak Ban Corsa Platinum di Gymkhana Stuntdrift Competition Bali

0
Jejak Ban Corsa Platinum di Gymkhana Stuntdrift Competition Bali
Gymkhana Stuntdrift Competition Bali. Foto: Corsa

NaikMotor – Gymkhana Stuntdrift Competition Regional Bali digelar di Pantai Mertasari Sanur, Bali (17-18/12/2016) lalu. Para peserta berbakat bermunculan pada seri pamungkas kejuaraan stuntdrift tahun ini dengan dukungan ban Corsa Platinum. 

82 peserta yang terdiri dari 60 peserta regional Bali dan 22 peserta regional Singaraja saling bertaruh kemampuan di arena Gymkhana Stuntdrift Sanur, menunjukan aksi-aksi yang menghibur sekaligus mendebarkan.

Adapun kelas-kelas yang diselenggarakan, yakni Regional Bali Class, Regional Matic Class, Regional Sport Class, Open Matic Class, Open Sport Class, Gymkhana Team Duet Class, dan Gymkhana Team Bikers Class. Tercatat 100 starter yang menggelorakan persaingan di setiap kelas tersebut.

gymkhana_stunt_corsa_2

Seperti pada seri regional lainnya, para peserta mengaplikasi ban Corsa Platinum Series di motor mereka. Produsen ban dalam negeri itu memang tengah gencar mengenalkan produk mereka di ajang stuntdrift yang menguji ketahanan ban, salah satunya varian Corsa Platinum R93 yang sudah sering mondar-mandir di ajang gymkhana sepeda motor.

“Corsa sangat antusias mendukung acara olah raga ekstrem yang sudah beberapa kali digelar di wilayah Bali ini. Nampak animo masyrakat semakin meningkat. Ajang ini menjadi wadah untuk menyalurkan bakat para drifter motorbike ini. Kegiatan seperti ini diharapkan untuk selalu diadakan rutin dan tentunya Corsa akan mendukung untuk memajukan dunia otomotif Indonesia,” ujar Marketing Manager Corsa, Katharine Wianna.

Pada laga final Gymkhana Stuntdrift Competition Bali di Hari Minggu (18/12/2016), peserta dari Bali menunjukkan dominasinya dan berhasil memborong trofi kemenangan. (rls/NM)

gymkhana_stunt_corsa_3

LEAVE A REPLY