Harga Yamaha Aerox 155 Sedikit Lebih Murah dari NMax

0

NaikMotor – Yamaha Thailand memperkenalkan Aerox 155 di Thai Motor Expo. Skuter matik menengah itu ditawarkan dalam 3 varian, standar, R dan ABS. Meski berplatform sama dengan NMax tetapi Aerox 155 diklaim lebih canggih dan efisien.

Yamaha Thailand memperkenalkan skuter matik ukuran menengah Aerox 155 di Thai Motor Expo ke-33 2016 yang tengah berlangsung hingga 12 Desember 2016 nanti. Sebelumnya Aerox 155 diperkenalkan di IMoS awal November 2016 lalu. Di negara lain Aerox 155 akan bernama Yamaha NVX seperti di Malaysia dan Vietnam.

Aerox 155 di Thailand akan ditawarkan dengan fitur lampu utama dan lampu belakang LED, power oulet untuk charging gadget, dan panel meter digital. Desain lainnya pun sama dengan model yang ditawarkan di sini dengan tangki berada di tengah dek, kompartemen di bawah jok berkapasitas 25 liter yang bisa memuat helm full face, dan ban ukuran 14″.

Aerox 155 memiliki platform sama dengan NMax, tetapi tampak memiliki postur lebih jangkung dibandingkan NMax, dengan ground clearance 140mm dan tinggi jok 790mm. Dan juga dilengkapi fitur lebih canggih seperti smart key dan dan efisiensi yang lebih baik berkat sistem stop-start.

Yamaha Aerox 155 menggunakan mesin yang sama dengan NMax, 155 cc silinder tunggal, berpendinginan cairan, SOHC Blue Core. Mesin dilengkapi dengan katup variabel VVA, yang akan akan membuat keluaran tenaga merata sejak putaran mesin menengah. Sementara teknologi Blue Core akan membuat kinerja mesin lebih efisien, ditambah penerapan sistem stop-start tentunya konsumsi bahan bakar Aerox akan lebih ekonomis.

Mesin menghasilkan 15 daya kuda pada 8.000 rpm, dan torsi 14,4 Nm pada 6.500 rpm.

Aerox 155 di Thailand juga ditawarkan dalam 3 varian, yakni standar, 155 R dan ABS.  Di Thailand harga Yamaha Aerox 155 akan ditawarkan mulai Rp 24,2 jutaan untuk model standar, Rp 25,3 jutaan untuk R dan ABS Rp 28 jutaan. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here