IMoS 2016 Dijubeli 90 Ribu Pengunjung, Transaksi Menurun

0
ImoS 2016
Pengunjung hari terakhir IMoS 2016. Foto: Afid

NaikMotor –  Selama lima hari pelaksanaannya Indonesia Motorcycle Show  atau IMOS 2016 yang didukung oleh 39 merek peserta ini mencatat jumlah pengunjung 90.186 orang. Pameran sepeda motor terakbar di Tanah Air ini juga mencatatkan penjualan sejumlah 751 unit senilai Rp. 19,3 miliar.

Walaupun angka transaksi yang di catatkan IMoS tahun ini tidak melampaui pencapaian penyelenggaraan IMOS dua tahun lalu, pencapaian tersebut membuktikan bahwa gairah pasar masih ada dan masih berpotensi untuk kembali tumbuh.

Hal ini sejalan dengan keyakinan AISI bahwa pasar sepeda motor masih akan mengalami pertumbuhan hingga 10-20 tahun mendatang, “AISI optimis akan pulihnya pasar sepeda motor, seiring dengan membaiknya perekonomian Indonesia. Dalam kurun waktu 10 – 20 tahun mendatang kita masih akan menikmati pertumbuhan, karena masyarakat masih memerlukan sarana transportasi yang memadai,” ungkap Gunadi Sindhuwinata Ketua Umum AISI dalam sambutannya pada pembukaan IMoS 2016

imos_2016_4Maraknya jumlah pengunjung juga memberikan dampak positif bagi peserta pameran, seluruh line up produk-produk baru yang diluncurkan disambut antusias oleh para pengunjung. Tidak sedikit pengunjung yang mencari informasi dan mulai memesan motor-motor dengan teknologi terbaru dari para APM ini.

Di hari terakhir pameran, sejumlah peserta pameran mengumumkan pemenang dari games dan undian berhadiah yang menjadi momen yang dinanti-nantikan pengunjung. Grandprize 5 sepeda motor masing-masing dari Honda (All New CBR 150R), Kawasaki (KLX 150), Suzuki (Suzuki Address FI), TVS (DAZZ FI), dan Yamaha (Mio M3 Sporty) telah berhasil dimenangkan oleh lima pengunjung IMOS 2016 yang beruntung. (Rls/nm)

imos_2016_galeri_day2_41

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here