Redding: Target Selisih di Bawah 1 Detik Pembalap Tercepat

0

Scott-Redding-Target-2

Madrid (naikmotor) – Scott Redding akan menjalani tahun keduanya di ajang balap MotoGP. Jika tahun pertama ia menggunakan spesifikasi motor CRT (Claiming Rule Team) tahun ini, ia naik kelas dan bakal menggunakan motor dengan spesifiasi manufaktur.

Meski spesifikasinya masih sedikit di bawah performa motor tim utama Honda yaitu Repsol Honda, namun hal itu tidak menjadi masalah bagi pembalap yang pernah titel juara dunia di kelas Moto2 itu.

Target yang ia canangkan juga tidak akan melampaui batas kemampuan dan juga tunggangannya. Target pencapaian lap time di bawah 1 detik pun menjadi target realistis yang bisa ia sebutkan untuk sesi tes terakhir di Sirkuit Losail, Qatar pekan depan.

“Kalau di Sepang kemarin, kondisi trek jadi faktor pembatas. Kondisinya sangat cepat berganti. Hal ini berdampak pada kesulitan kami untuk mengklaim bahwa ini adalah pencapaian terbaik kami. Di Qatar tentunya kondisi akan berbeda. Kondisinya cenderung lebih stabil. Penurunan temperatur juga biasanya tidak jauh dari prediksi,” beber Redding.

“Jelas banyak hal yang harus kami adaptasikan, termasuk gaya balapku yang mungkin ada sisi positif dan negatifnya. Hal ini adalah yang paling penting bagiku. Sebab jika sudah nyaman dengan motor, rasanya lap tercepat nanti bisa mengikuti. Saya yakin bisa menembus selisih di bawah 1 detik dari peraih lap tercepat nantinya,” klaimnya.

Seperti diketahui, Redding mempunya gaya balap yang sangat unik dan mirip dengan gaya balap yang digunakan Marc Marquez. Namun Redding punya ciri khas dengan liukan tubuhnya yang dibiarkan rada menggantung ketika mulai berakselerasi keluar tikungan. Hal inilah yang akan ia kaji, jika itu menguntungkan maka ia akan tetap menggunakannya. Namun jika tidak, maka saatnya untuk mengubah gaya di zona ini. (Spy/NM) Foto: Marc VDS

Scott-Redding-Target-3

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here