NaikMotor – Rangkaian Suryanation Motorland 2016 di Malang kedatangan karya-karya sensasional dari para builder yang datang dari berbagai kota. Satu motor yang tampil di Malang, yakni Honda Tiger bermesin lima silinder karya M. Yusuf Adib berhasil menjadi juara nasional atau The Greatest Bike Suryanation Motorland 2016.
Tim Juri sempat dibuat bingung untuk memilih karya terbaik di Kota Apel. Banyak diantara karya tersebut yang sudah memasukan unsur kedaerahan seperti yang diinginkan para juri.
Meski hanya bisa memilih satu pemenang, tim juri yang digawangi Lulut Wahyudi, Donny Arianto, dan Tommy Dwi Jatmiko berharap builder lain bisa terus berkarya dan memunculkan tren baru di Tanah Air bahkan yang diakui oleh seluruh dunia.
“Dengan Suryanation Motorland ini kami berharap muncul builder Indonesia yang memasukan unsur kedaerahan atau unsure Indonesia dalam karya mereka. Kami berharap ada gaya khas Indonesia yang diakui seluruh dunia. Tentunya itu butuh proses panjang,” tegas Lulut.
Tim NaikMotor telah merangkum pemenang-pemenang di Kota Malang. (Yudistira/nm)
[…] gelaran final ‘Big Bang’ Suryanation Motorland 2016 di Malang, diketahui bahwa hanya satu juara nasional yang akan terbang ke Yokohama bersama motor […]
[…] gelaran final ‘Big Bang’ Suryanation Motorland 2016 di Malang, diketahui bahwa hanya satu juara nasional yang akan terbang ke Yokohama bersama motor […]
[…] mau melupakan para pemenang custom bike contest di tahun lalu, Suryanation Motorland 2017 kembali mengajak mereka untuk membuat ruang istimewa […]