NaikMotor – Hasil dramatis diraih oleh Sam Lowes pada kualifikasi Moto2 Ceko 2016 di Sirkuit Brno (20/8/2016). Pembalap Federal Oil Gresini Moto2 ini hanya kalah 0,033 detik dari Johann Zarco.
Capaian waktu ini diraih pada lap terakhir jelang garis finis. zarc yang persis dibelakang Sam Lowes manfaatkan slipstream agar lebih cepat 0,033 detik dan berhak start terdepan saat balapan.
Bagi tim Federal Oil Moto2 hasil yang didapat pembalap asal Inggris ini mampu membuktikan memiliki kecepatan. Sehingga diharapkan saat balapan Sam Lowes bisa kembali ke jalur podium, setelah kujrang beruntung dalam beberapa seri terakhir.
“Pada akhir Kualifikasi saya melakukan lap tercepat, di belakang saya Zarco yang saya pikir peluang lebih cepat dari saya sulit. Namun ternyta zarco berhasil lebih cepat 0,033 detik. Tim telah bekerja dengan baik dan motor sempurna, sekarang fokus ke balapan,” terang Sam Lowes.
Sementara itu Fausto Gresini, pemilik Gresini Racing menyatakan Sam dan tim melakukan pekerjaan besar sepanjang akhir pekan, terus membaik, sehingga mencapai kecepatan balapan yang baik dan juga menemukan kecepatan untuk Kualifikasi. (Wl/nm)