NaikMotor – Dua punggawa Yamaha Racing Indonesia (YRI), Galang Hendra Pratama dan Rey Ratukore akan tampil di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) 250cc Indospeed Race Series atau IRS 2016 seri tiga (13-14/8/2016). Panasnya persaingan di IRS akan dimanfaatkan untuk mengasah kemampuan dua pembalap muda itu.
Rencananya YRI akan tampil di tiga seri terakhir IRS tahun ini. Meski absen di dua seri awal, tim pabrikan berlogo garpu tala itu serius untuk bersaing di kejuaraan IRS.
“Kami akan ikut (IRS) sampai seri terakhir. Motor yang digunakan memiliki spesifikasi yang sama seperti yang digunakan di balap Asia. Kami serius untuk turun di sini. kami juga memanfaatkan penampilan ini untuk mengasah kemampuan pembalap, karena persaingan di sini menjadi tantangan untuk mereka, berbeda dengan latihan sendiri,” terang Manager tim YRI Wahyu Rusmayadi dalam perbincangan dengan NaikMotor.com di Sirkuit Sentul, Bogor.
Hasil kurang memuaskan di Asia Road Racing Championship (ARRC) 2016 seri Sentul yang bergulir pekan lalu, menjadi motivasi Galang dan Rey untuk menemukan momen kebangkitan di IRS seri tiga. Mereka serius mencari setelan motor terbaik untuk balapan, Minggu (14/8/2016).
“Kemarin (di ARRC) motor bermasalah jadi enggak bisa tampil maksimal. Sekarang turun di IRS setelan motor tidak ada perubahan. Ini jadi balapan untuk menghilangkan penasaran juga,” ujar Galang sedikit berkelakar.
Dalam sesi kualifikasi yang berlangsung Sabtu (13/8/2016), Galang dan Rey tampil tidak begitu ngotot. Keduanya masing-masing akan start dari posisi lima dan delapan. (Yudistira/nm)