Perancis (naikmotor) Honda Moto France, dealer Honda di Boe Perancis membuat terobosan dengan menampilkan CB1100 berbaju Scrambler. Apakah ini menjadi cikal bakal Honda untuk memproduksi custom pabrikan?
Geliat motor retro di kalangan pabrikan motor dunia mulai marak,sebut saja Triumph dan Ducati yang secara khusus memiliki model scrambler. Nah, di Perancis, melalui program Challenge Big One, Honda Moto France membuat tampilan Honda CB1100 bergaya scrambler.
Konsepnya tentu saja mengacu gaya klasik scrambler baik dari pengecatan maupun aksesori yang membalutnya dikombinasikan dengan performance parts seperti knalpot Arrow serta shock absorber milik Ohlins.
Jok kulit bersarung kelir coklat menambah penampilan CB1100 lebih stylish dipadukan dengan spion model retro. Tidak lupa, membuat gahar layaknya kudapacu yang siap digeber di tanah off-road, Honda Moto memasang ban pacul serta pelindung mesin.
Tidak terlalu banyak ubahan yang dilakukannya, namun sudah mampu membuat lain penampilan dari Honda CB1100. Apakah Honda akan segera membuat massal model klasik seperti ini? Semoga saja.(Arif/nm) Foto: Honda Moto France